Perubahan Nama Liga Indonesia dari Masa ke Masa, Dari Liga Perserikatan Hingga Liga 1

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 01 Maret 2023 | 22:38 WIB
Perubahan Nama Liga Indonesia dari Masa ke Masa, Dari Liga Perserikatan Hingga Liga 1
Ilustrasi Logo BRI Liga 1.(ligaindonesiabaru.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Perubahan kembali terjadi pada 2008, PSSI menerapkan sistem liga ala Eropa dengan perhitungan poin awal hingga akhir musim sebagai penentu gelar juara.

Nama kompetisi pun kembali berubah saat itu menjadi Indonesia Super League (ISL), bobroknya federasi membuat perubahan kembali terjadi tiga tahun berselang.

Lahirnya Indonesia Premier League (IPL) pada 2011, sekaligus tanda lahirnya dualisme kompetisi dan dualisme PSSI.

Pada 2015 PSSI mendapat sanksi hingga jatuhnya pembekuan terhadap kompetisi, intervensi dari Kemenpora era Imam Nahrawi yang membekukan PSSI.

Membuat FIFA menjatuhkan sanksi ke Indonesia, kompetisi pun baru kembali digelar pada 2017 dengan nama kompetisi Liga 1 dan sebagai operator PT Liga Indonesia Baru.

Kini publik Tanah Air tengah menantikan kejutan apa yang akan dibawa Erick Thohir, akankah perubahan nama kompetisi kembali terjadi? Menarik ditunggu.

(Kontributor: Eko Isdiyanto)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI