Hasil Lengkap FIFA Matchday Negara ASEAN: Indonesia Berjaya, Thailand Merana

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 26 Maret 2023 | 12:48 WIB
Hasil Lengkap FIFA Matchday Negara ASEAN: Indonesia Berjaya, Thailand Merana
Striker Timnas Indonesia, Dendy Sulistyawan melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua timnya selama laga uji coba FIFA Matchday kontra Burundi di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (25/3/2023) malam WIB. [PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berikut hasil lengkap laga uji coba FIFA Matchday negara-negara ASEAN. Timnas Indonesia berjaya atas Burundi, sementara Thailand justru merana usai dibungkam Suriah.

Dalam laga yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (25/3/2023) itu, Timnas Indonesia berhasil menggulung Burundi dengan skor 3-1.

Gol Timnas Indonesia dicetak oleh Yakob Sayuri (6'), Dendy Sulistyawan (14'), dan Rizky Ridho (44').

Selebrasi para pemain Timnas Indonesia setelah menjebol gawang Burundi (pssi.org)
Selebrasi para pemain Timnas Indonesia setelah menjebol gawang Burundi (pssi.org)

Sementara gol Burundi diciptakan oleh Niyongabire Pacifique menit ke-51. Kedua tim akan kembali berhadapan di pertemuan kedua yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada 28 Maret mendatang.

Selain kemenangan yang diraih Timnas Indonesia ini, Laos juga sukses meraih hasil positif saat berjumpa Bhutan pada laga FIFA Matchday di Stadion Dasarath Rangasala, Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/3/2023) malam WIB.

Gol cepat Bounphachan Bounkong (4') semula bisa dibalas Chencho Gyeltshen (34'). Lalu di babak kedua Bounphachan Bounkong (73') memastikan kemenangan.

Secara peringkat, Laos dan Bhutan memang tak jauh berbeda. Laos berada di peringkat ke-187 FIFA, sedangkan Bhutan berada dua strip di atasnya di urutan ke-185.

Pada pertandingan lainnya, Myanmar justru ditahan imbang oleh Kirgizstan di Stadion Khuman Lampak Main, Imphal, India, Sabtu (25/3/2023) malam WIB.

Setelah sempat unggul terlebih dahulu lewat Aung Thu (82’), Kirgizstan sukses menyamakan gol menjelang laga bubaran via Kayrat Zhyrgalbek Uulu (90+5').

Baca Juga: Hasil Laga FIFA Matchday: Jerman Bungkam Peru, Brasil Dipermalukan Maroko

Pemain Timnas Thailand, Theerathon Bunmathan (kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang Vietnam pada laga final Piala AFF 2022 di Stadion Thammasat, Bangkok, Senin (16/1/2023) malam WIB. [AFP]Lillian SUWANRUMPHA / AFP
Arsip - Pemain Timnas Thailand, Theerathon Bunmathan (kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang Vietnam pada laga final Piala AFF 2022 di Stadion Thammasat, Bangkok, Senin (16/1/2023) malam WIB. [AFP]Lillian SUWANRUMPHA / AFP

Adapun hasil paling nahas dialami oleh Timnas Thailand yang berstatus sebagai raja Asia Tenggara di FIFA Matchday periode Maret 2023 ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI