Shin Tae-yong Marah ke Wasit Final Piala AFF U-23 Timnas Indonesia vs Vietnam: Harus Direview!

Minggu, 27 Agustus 2023 | 06:51 WIB
Shin Tae-yong Marah ke Wasit Final Piala AFF U-23 Timnas Indonesia vs Vietnam: Harus Direview!
kiper Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari Saat Menggagalkan Tendang Pinalti Pemain Vietnam (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tak senang dengan kerja wasit di Piala AFF U-23 2023. Termasuk wasit di Final Piala AFF U-23 Timnas Indonesia vs Vietnam.

Wasit itu adalah Hiroki Kasahara asal Jepang. Menurutnya, wasit itu banyak mengeluarkan keputusan kontroversial.

"Sebelum pertandingan saya sudah katakan banyak keputusan wasit yang mengubah hasil pertandingan (Piala AFF U-23 2023). Termasuk harus direview (keputusan wasit) di pertandingan ini," ucap Shin Tae-yong usai laga semalam.

Timnas Indonesia U-23 ditaklukkan Vietnam melalui drama adu penalti yang berakhir 5-6 pada partai final Piala AFF U-23 yang berlangsung di Stadion Provinsi Rayong, Thailand, Sabtu.

Pada awal pertandingan Indonesia memperoleh sebuah peluang pada menit keenam, ketika umpan silang dari Alfreandra Dewangga dapat ditangkis oleh kiper Vietnam.

Pada menit ke-12 aksi "solo run" Beckham Putra mampu melewati empat pemain Vietnam, tapi Beckham gagal melepaskan tembakan akurat dan melebar di sisi kanan gawang Vietnam.

Umpan silang dari Haykal di sisi kanan gagal dijangkau oleh Abdulrahman pada menit ke-17. Tim Garuda Muda terus menekan Vietnam, hasilnya pada menit ke-19 sepakan kaki kiri dari Dewangga masih mampu di blok oleh pertahanan Vietnam.

Pada menit ke-25, Indonesia memperoleh peluang melalui tendangan bebas setelah Beckham Putra dihentikan pemain Vietnam Nguyen Ngoc Thang. Namun, sepakan Rifky yang mengincar tiang dekat mampu ditangkis kiper Vietnam Quan Van Chuan.

Vietnam memperoleh peluang emas pada menit ke-30 setelah tembakan gelandang Nguyen Minh Quang membentur tiang gawang. Nguyen Minh Quang yang mencoba mengejar bola liar dijegal oleh Dewangga di dalam kotak penalti.

Baca Juga: 3 Fakta Menarik Timnas Indonesia vs Vietnam di Final Piala AFF U-23, Hingga Shin Tae-yong Gagal Bawa Skuad Garuda Juara

Sepakan penalti Nguyen Quoc Viet di sisi kanan mampu ditangkis dengan mudah oleh penjaga gawang Ernando Ari.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI