Dengan hadirnya Jay Idzes, bukan tidak mungkin Shin Tae-yong akan memilih trio pemain keturunan untuk mengisi pos bek tengah. Dengan demikian, trio bek Timnas Indonesia akan dihuni full pemain keturunan.
Terlepas wacana menaturalisasi Jay Idzes, posisi Fachruddin Aryanto di Timnas Indonesia sejatinya sudah goyah. Selain persaingan ketat, faktor usia juga dinilai jadi alasan Shin Tae-yong tak lagi mengandalkannya.
Bek Madura United itu kini sudah berusia 34 tahun. Andai Jay Idzes benar-benar dinaturalisasi, Fachruddin kemungkinan akan benar-benar kehilangan tempat dan bahkan tak lagi dipanggil ke Timnas Indonesia.
Meski demikian, Fachruddin Aryanto hingga kini masih rutin dipanggil TC Timnas Indonesia. Ia tak pernah absen selama FIFA Matchday, meski tercatat jarang dimainkan.