"Saya sangat bangga, saya sangat bersyukur," ucap pelatih 41 tahun itu.
"Begitu banyak orang di sekitar yang telah berkontribusi secara besar-besaran hingga bisa berada di sini selama hampir empat tahun."
"Jadi terima kasih yang sebesar-besarnya kepada mereka semua karena mereka telah berjasa untuk mempercayai saya melalui saat-saat sulit."
"Mereka menginspirasi saya, untuk membuat saya lebih baik lagi, memberi saya dukungan dan kegembiraan setiap hari karena bisa bekerja bersama mereka."
Arsenal saat ini menduduki posisi ketiga dalam klasemen sementara Liga Inggris dengan 27 poin, sementara Brentford berada di posisi ke-11 dengan koleksi 16 poin.