Marselino Ferdinan Diminta Latihan Khusus Pelatih KMSK Deinze Demi Tampil Reguler

Arif Budi Suara.Com
Senin, 12 Februari 2024 | 14:37 WIB
Marselino Ferdinan Diminta Latihan Khusus Pelatih KMSK Deinze Demi Tampil Reguler
Marselino Ferdinan saat membela KMSK Deinze. (Instagram/@kmskdeinze)

Suara.com - Gelandang timnas Indonesia, Marselino Ferdinan ternyata diminta latihan khusus agar dirinya bisa bersaing dan tampil reguler di KMSK Deinze.

Marselino Ferdinan sudah genap setahun di KMSK Deinze. Namun, ia belum banyak tampil di KMSK Deinze.

Sejauh ini, mantan gelandang Persebaya Surabaya baru bermain lima kali bersama KMSK Deinze. Rinciannya, empat kali di musim 2022/23 dan sekali di 2023/24.

Total durasi bermain Marselino Ferdinan pun cukup memprihatinkan karena hanya bermain total 126 menit dengan torehan satu gol.

Dari 5 kali kesempatan bermain itu, Marselino Ferdinan cuma dua kali bermain sebagai starter dan tidak tampil penuh 90 menit.

Kondisi ini sangat jauh berbeda dengan kiprah Marselino Ferdinan di Timnas Indonesia. Ia selalu menjadi pilihan utama Shin Tae-yong termasuk saat Piala Asia 2023.

Nah, di KMSK Deinze Marselino ternyata diminta sang pelatih untuk memperkuat fisiknya. Hal ini agar ia bisa bersaing mendapatkan tempat reguler.

"Sepak bola di Eropa lebih kepada fisik, namun di saat yang bersamaan juga lebih taktis. Menurut pelatih Somers, saya perlu memperkuat tubuh dalam hal ini kekuatan fisik," ucap Marselino dikutip dari HBVL.

Maka dari itu, mantan pemain Persebaya Surabaya meghabiskan waktu banyak di gym agar fisikya semakin kuat.

Baca Juga: Profil Jordan Henderson, Eks Liverpool yang Gebok Wajah Thom Haye di Laga Heerenveen vs Ajax

"Karena itu, saya menghabiskan waktu di gym agar semakin kuat dari hari ke hari," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI