Jay Idzes Terpinggirkan di Venezia Jelang Timnas Indonesia vs Vietnam, Pelatih Ungkap Alasan

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 14 Maret 2024 | 04:10 WIB
Jay Idzes Terpinggirkan di Venezia Jelang Timnas Indonesia vs Vietnam, Pelatih Ungkap Alasan
Bek sentral Venezia, Jay Idzes. [doc. Venezia FC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek naturalisasi Timnas Indonesia, Jay Idzes justru terpinggirkan dari skuad Venezia jelang menjalani debut bersama Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Idzes, yang belakangan kembali jadi andalan utama Venezia pasca sembuh dari penyakitnya akhir Januari lalu, secara mengejutkan jadi cadangan saat timnya menang 3-1 atas Bari.

Dalam lanjutan Serie B Italia akhir pekan lalu, pelatih Paolo Vanoli memainkan Jay Idzes di babak kedua untuk menggantikan Giorgio Altare.

Baca juga: 5 Pesepak Bola yang Jauhi Alkohol dan Punya Kariernya Awet, Ada Cristiano Ronaldo

Itu merupakan kali pertama Idzes tampil dari bangku cadangan setelah sembuh dari sakit.

Sejak tampil di menit-menit akhir kontra Parma pada 3 Februari lalu, Idzes selalu menjadi starter dalam lima laga beruntun Venezia.

Alhasil, keputusan Vanoli menepikan Idzes saat timnya menghadapi Bari jadi pertanyaan besar mengingat peran penting bek berdarah Belanda-Indonesia itu untuk tim.

Dua pemain keturunan, Jay Idzes mengenakan seragam Timnas Indonesia ketika menyambangi Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Jumat (29/12/2023). [Dok. PSSI]
Dua pemain keturunan, Jay Idzes mengenakan seragam Timnas Indonesia ketika menyambangi Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Jumat (29/12/2023). [Dok. PSSI]

Terkini, Vanoli pun buka suara atas keputusannya. Dia menjelaskan bahwa rotasi adalah alasan utama mengingat tim punya cukup banyak pemain untuk mengakomodir hal itu.

“Saya selalu mengatakan kepada kalian, betapa beruntungnya memiliki skuad yang besar dan penuh motivasi," kata Vanoli dikutip dari Goal, Kamis (14/3/2024).

Baca Juga: Adi Satryo dan Wahyu Prasetyo Tembus Timnas Indonesia, Gimana Performanya di Liga 1?

"[Jay] Idzes memasuki lapangan dengan baik, dia adalah pemain yang penting,” tegasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI