Marselino Ferdinan: Dulu Ditangisi Kini Dicaci

Galih Priatmojo Suara.Com
Jum'at, 03 Mei 2024 | 17:40 WIB
Marselino Ferdinan: Dulu Ditangisi Kini Dicaci
Gelandang Timnas Indonesia U-23, Marselino Ferdinan (tengah) melakukan selebrasi bersama rekannya setelah mencetak gol pertama timnya melalui tendangan penalti dalam pertandingan Grup A Piala Asia AFC U23 melawan Yordania di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha pada 21 April 2024. KARIM JAAFAR / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Rabu (6/7/2022) malam itu, Timnas Indonesia yang berlaga di hadapan suporter sendiri dipaksa bermain imbang menghadapi Thailand dengan skor 0-0.

Malam itu, ada tiga pemain yang jadi sorotan, salah satunya Marselino Ferdinan.

Marselino hari itu ditangisi para suporter karena harus ditarik keluar menjelang turun minum akibat cedera.

Banyak diantara fans Timnas Indonesia yang dibuat ketar-ketir dengan menepinya Marselino lantaran ia dianggap sebagai jantung permainan Timnas Indonesia U-19 kala itu.

Benar saja, setelah Marselino Ferdinan tak mampu melanjutkan laga, anak asuhan Shin Tae-yong malam itu bermain seperti kehilangan arah.

Mereka bahkan berulang kali dibombardir para penggawa Thailand U-19.

Beruntung, Timnas Indonesia hari itu memiliki kiper Cahya Supriyadi yang tampil ciamik di bawah mistar hingga tak ada gol yang tercipta sampai akhir laga.

Suporter terbelah

Mengenai penampilan Marselino Ferdinan di laga kontra Irak, Kamis malam tadi, meski ada sebagian yang melontarkan caci, tapi tak sedikit pula yang memberi pembelaan.

Baca Juga: Piala Asia U-23 Menguak Fakta Lemahnya Sektor Bek Kanan Timnas Indonesia

Diantaranya yakni salah satu tokoh Bonek, Andie Peci.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI