Suara.com - Alfeandra Dewangga akhirnya tiba di Paris, Perancis, Selasa (7/5/2024) pagi waktu setempat untuk bergabung dengan Timnas Indonesia U-23.
Pemain berusia 22 tahun itu harus menjalani penerbangan panjang dari Semarang ke Jakarta, kemudian berlanjut transit di Singapura dan dilanjutkan penerbangan ke Kota Mode.
"Perjalanan pasti capek banget. Saya sampai jam 9 pagi tadi, baru ke tempat latihan," kata Dewangga.
Baca Juga:
Stadion Abdullah bin Khalifa Saksi Bisu Kejayaan Timnas Indonesia: Dua Negara Tumbang!
Komang Teguh: Putra Kabupaten Bangli dan Pemain Pertama Indonesia yang Cetak Gol di Piala Asia U-23
Pemain PSIS Semarang itu mengaku masih merasakan jetlag, Meski demikian dia berusaha untuk beradaptasi dengan cepat.
"Saya coba untuk cepat adaptasi yang lain anak-anak kondisi juga bagus chemistry baik," ujar dia.
Meskipun dilanda kelelahan, pemain PSIS Semarang itu bersemangat untuk bergabung dengan Timnas Garuda Muda.
Baca Juga: Menang Lawan Guinea adalah Harga Mati jika Penggawa Timnas U-23 Tak Ingin Segera Pensiun
Pemain yang bisa bermain di sejumlah posisi itu bertekat sekuat tenaga untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024.