Bernardo Silva Bicara Kans Portugal Juara Euro 2024: Masih Jauh

Minggu, 23 Juni 2024 | 05:50 WIB
Bernardo Silva Bicara Kans Portugal Juara Euro 2024: Masih Jauh
Gelandang serang Timnas Portugal, Bernardo Silva (kiri) dan penyerang Cristiano Ronaldo. [PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP]

Suara.com - Timnas Portugal memastikan diri melaju ke babak 16 besar Euro 2024 setelah mengalahkan Turki 3-0 di laga kedua Grup F.

Gelandang Bernardo Silva, meski senang dengan hasil ini, enggan terlena dan langsung membahas peluang juara timnya.

Portugal memastikan tiket ke babak 16 besar setelah mengalahkan Turki dengan skor meyakinkan 3-0 di laga kedua Grup F.

Kemenangan ini mengantarkan mereka lolos sebagai juara grup.

Banyak pihak yang mulai menjagokan Portugal untuk melaju jauh di turnamen ini, bahkan mengulangi prestasi juara Euro 2016.

Namun, Silva memilih untuk lebih realistis.

"Pertama-tama, saya sangat senang dengan tiga poin dan posisi juara grup," ujar Silva kepada laman resmi UEFA.

Silva menilai perjalan Portugal masih panjang dan ia ingin fokus pada pertandingan selanjutnya.

"Memang, kami selangkah lebih dekat dengan target juara, tapi ini baru langkah pertama," tegasnya.

Baca Juga: Link Live Streaming Belgia vs Rumania di Euro 2024, Segera Berlangsung

Lebih lanjut, Silva memuji para penggemar Portugal yang hadir di Allianz Arena, Munich.

"Kami tahu jumlah pendukung kami lebih sedikit, tapi mereka luar biasa. Kami tidak merasa kalah jumlah dari fans Turki," ungkap Silva.

Portugal selanjutnya akan berhadapan dengan Georgia di Gelsenkirchen pada 27 Juni untuk memperebutkan puncak Grup F.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI