Resmi! Persija Umumkan Pelatih Baru, Bukan Sergio Farias

Sabtu, 29 Juni 2024 | 09:21 WIB
Resmi! Persija Umumkan Pelatih Baru, Bukan Sergio Farias
Carlos Pena pelatih baru Persija Jakarta (Dok. Ratchaburi FC).

Suara.com - Persija Jakarta resmi mengumumkan pelatih baru, Sabtu (29/6/2024) pagi. Bukan Sergio Farias, dia adalah Carlos Pena.

Sosok berusia 40 tahun asal Spanyol akan rutin berdiri di bench pemain saat Persija berlaga di Liga 2024/2025. Ia akan menahkodai Firza Andika dan kawan-awan selama satu musim ke depan.

Carlos Pena mengaku sangat bangga bisa melatih Persija. Sang juru formasi sangat antusias dengan tim kesayangan Jakmania itu.

“Persija adalah klub yang sangat besar dengan suporter yang luar biasa. Mereka memiliki target yang ambisius,” kata Pena dalam keterangan resminya.

“Saya ingin melanjutkan perjalanan saya sebagai pelatih di klub besar seperti Persija. Saya bertekad membantu perkembangan klub dan para pemainnya,” jelasnya.

Pemain Persija Akbar Arjunsyah (kiri) setelah berhasil bobol gawang PSIS Semarang di Jakarta International Stadium (JIS). (Dok. Persija).
Pemain Persija Akbar Arjunsyah (kiri) setelah berhasil bobol gawang PSIS Semarang di Jakarta International Stadium (JIS). (Dok. Persija).

Persija dan Carlos Pena sebenarnya sudah tak asing lagi. Ia adalah pelatih Ratchaburi FC (Thailand) saat mereka menjalani uji coba vs Persija di Stadion Patriot Candrabhaga, Minggu (25/6/2023).

Sebelum mengarsiteki Ratchburi (2023-2024), Carlos Pena menjalani tugas sebagai pelatih FC Goa India (2022-2023) dan Albacete U-19 Spanyol (2021-2022).

Kala menjalani karier sebagai pemain, ia sempat berseragam Barcelona C dan B, Albacete, Real Valladolid, hingga Getafe.

Baca Juga: Firza Andika Ungkap Targetnya bersama Persija Jakarta di Musim Depan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI