Tak berhenti di situ, Nadhil kembali menceritakan pengalaman mistis dari klub lain. Klub kedua yang diceritakannya ini memiliki ciri punya pemain krusial di tiap lini.
Nadhil menceritakan bahwa di klub kedua ini lebih cenderung pada cerita mistis yang umum mungkin pernah dialami sejumlah orang.
"Pernah suatu saat mereka sedang persiapan latihan malam, tapi ada satu pemain yang tersisa di ruang ganti dan tiba-tiba keran shower mengalir deras,"
"Padahal saat itu, semua official, pelatih dan pemain sudah ada di lapangan. Saat di cek tak ada kerusakan pada shower ataupun keran. Menurut si pemain mungkin itu teguran agar dia tidak terlambat masuk lapagan,"