Baru Senang Main Lagi di Suwon FC, Pratama Arhan Kembali Diguncang Isu Perselingkuhan

Selasa, 08 Oktober 2024 | 15:35 WIB
Baru Senang Main Lagi di Suwon FC, Pratama Arhan Kembali Diguncang Isu Perselingkuhan
Baru senang main lagi di Suwon FC, Pratama Arhan kembali diguncang isu perselingkuhan. (Kolase Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Gol penyama kedudukan ini sekaligus mengakhiri tren negatif Suwon FC yang sebelumnya menelan tiga kekalahan beruntun.

Dengan hasil imbang 1-1 ini, Suwon FC kini mengoleksi 49 poin dan menempati posisi ke-6 klasemen sementara K-League.

Sementara itu, Pohang Steelers juga mengoleksi poin yang sama namun berada di posisi keempat.

Sejak bergabung dengan Suwon FC, Arhan telah beberapa kali masuk dalam daftar pemain utama.

Kemampuannya dalam melakukan lemparan ke dalam yang akurat dan kecepatannya dalam membantu serangan menjadi salah satu aset berharga bagi timnya.

Kontribusi Arhan tidak hanya memberikan dampak positif bagi Suwon FC, tetapi juga menjadi kebanggaan tersendiri bagi para penggemar sepak bola Indonesia.

Ia berhasil membuktikan bahwa pemain muda Indonesia mampu bersaing di level tertinggi Asia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI