Elkan Baggott Bongkar Sifat Asli Shin Tae-yong: Dia adalah Pelatih yang...

Jum'at, 29 November 2024 | 07:31 WIB
Elkan Baggott Bongkar Sifat Asli Shin Tae-yong: Dia adalah Pelatih yang...
Bek muda keturunan Inggris, Elkan Baggott, membongkar sosok asli pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (IG Elkan Baggott)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Namun setelahnya, polemik hadir saat Elkan Baggott menolak panggilan Timnas Indonesia pada Mei 2021 dengan adanya pembatasan sosial akibat pandemi Covid-19.

Singkat cerita, polemik itu berakhir pada November 2021 saat Elkan Baggott bergabung Timnas Indonesia dan tampil di laga persahabatan kontra Afghanistan.

Setelah itu, Elkan Baggott terus jadi andalan Shin Tae-yong entah itu di Piala AFF 2020, Kualifikasi Piala Asia 2023, Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, hingga Piala Asia 2023.

Sayangnya, hubungan harmonis antara Elkan Baggott dan Shin Tae-yong hancur pada Mei lalu, tepatnya di Playoff Olimpiade 2024 kontra Guinea U-23.

Saat itu, Elkan Baggott diduga menolak panggilan Shin Tae-yong untuk tampil di laga kontra Guinea U-23 kendati dirinya baru menuntaskan musimnya bersama Bristol Rovers.

Sejak saat itu, Shin Tae-yong tak pernah lagi memanggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia, terutama di akhir putaran kedua dan kini di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kini, Timnas Indonesia telah memiliki banyak bek keturunan di skuadnya. Meski begitu, banyak publik Tanah Air masih berharap agar Elkan Baggott berdamai dengan Shin Tae-yong dan berseragam Merah Putih kembali.

(Felix Indra Jaya)

Baca Juga: PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI