Here We Go! Cristiano Ronaldo Dirumorkan Reuni dengan Jose Mourinho

Galih Prasetyo Suara.Com
Selasa, 01 April 2025 | 13:05 WIB
Here We Go! Cristiano Ronaldo Dirumorkan Reuni dengan Jose Mourinho
Kapten Al Nassr dan Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo. (Tangkapan Layar X/AlNassrFC_EN)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ronaldo tampil starter dan menjadi kapten tim ketika Al Nassr melawan Esteghlal dalam laga 16 besar Liga Champions Asia di Stadion Al Awwal Park, Riyadh, Senin (10/3/2025) malam.

Pada leg pertama yang berlangsung di Irak, bintang asal Portugal itu absen. Alhasil, Al Nassr hanya mampu bermain imbang tanpa gol di markas Esteghlal.

Namun, pada leg kedua ini, kehadiran Ronaldo membuat Al Nassr semakin optimis. Terbukti gol pertama langsung tercipta pada menit ke-9 melalui Jhon Duran.

Kemudian, Ronaldo mengemas gol pada menit ke-27 melalui titik putih. Gol ini merupakan gol ke-927 dalam karier profesionalnya. Khusus untuk Al Nassr, gol itu menjadi gol ke-85 sejak bergabung Januari 2023 itu.

Gol fenomenal tersebut membuat Al Nassr semakin menjadi-jadi dengan tambahan gol John Duran di menit ke-84. Hasil ini membuat Ronaldo dan kolega berhasil ke babak perempat final Liga Champions Elite Asia dengan skor agregat 3-0.

Pada pertandingan selanjutnya, Al Nassr akan menghadapi salah satu dari wakil Asia zona Timur yang akan berlangsung 25-26 April 2025.

Cristiano Ronaldo (Instagram/@cristiano)
Cristiano Ronaldo (Instagram/@cristiano)

Ucapan Selamat Idul Fitri dari Ronaldo

Megabintang Portugal yang bermain di Arab Saudi, Cristiano Ronaldo memberikan ucapan selamat Idulfitri untuk umat muslim di seluruh dunia.

Ucapan itu disampaikan pemain Al Nassr di akun X miliknya. Di postingan tersebut, tampak Ronaldo mengenakan pakaian khas orang Arab Saudi sembari memegang sebilah pedang panjang.

Baca Juga: Gestur Tak Biasa Cristiano Ronaldo Saat Ucap Selamat Lebaran Tuai Sorotan

"Selamat hari raya Idulfitri untuk semua! Saya berharap Anda dan orang-orang yang Anda kasihi menikmati hari raya dengan kegembiraan, kedamain dan kebahagiaan," tulis Ronaldo di pesannya tersebut, Senin (31/3).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI