Meski masih menyisakan satu pertandingan lagi di fase grup, Timnas U-17 sudah dipastikan lolos ke perempat final usai meraih dua kemenangan.
Kemenangan pertama diraih usai mengalahkan tim kuat Korea Selatan dengan skor 1-0, kemudian melumat Yaman dengan skor 4-1 di pertandingan kedua.
Untuk sementara Timnas U-17 menjadi pemuncak klasemen Grup C dengan 6 poin.
Hasil apapun yang diraih saat menghadapi Afghanistan di laga terakhir, tidak akan mempengaruhi lolosnya Indonesia ke perempat final Piala Asia U-17 2025.
Untuk diketahui, FIFA membuat format baru untuk kualifikasi ke Piala Dunia U-17 2025. Saat ini 8 tim yang lolos ke perempat final di Piala Asia U-17 berhak lolos langsung ke Piala Dunia U-17.
Format baru ini mengubah aturan lama di mana FIFA menambah kuota peserta Piala Dunia U-17 dari 24 tim menjadi 48 tim di edisi 2025.
Siap Hadapi Lawan Mana Pun di Perempat Final
Timnas Indonesia U-17 resmi mengamankan tiket ke babak perempat final Piala Asia U-17 2025 sebagai juara Grup C. Kepastian ini diraih usai Korea Selatan menumbangkan Afghanistan dengan skor telak 6-0 dalam laga kedua grup.
Kemenangan besar Korea Selatan tersebut membuat klasemen Grup C semakin menarik. Indonesia kini mengoleksi 6 poin dengan selisih gol +4, unggul tiga poin dari Korea Selatan (+5) dan Yaman (-1). Meski memiliki selisih gol lebih rendah, Garuda Asia tetap tak tergoyahkan di puncak klasemen karena unggul dalam head to head.
Baca Juga: Thom Haye Full Senyum Dapat Partner Duet di Timnas Indonesia, Darah Muda Bayern Munchen
Mengacu pada aturan tiebreaker di fase grup turnamen ini, posisi klasemen ditentukan pertama kali lewat hasil pertemuan langsung antar tim jika poin sama. Timnas Indonesia unggul tipis 1-0 atas Korea Selatan di laga pembuka, lalu tampil dominan saat mengalahkan Yaman 4-1. Dengan hasil ini, apa pun skor laga terakhir melawan Afghanistan, Indonesia tetap keluar sebagai juara grup.