Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran

Galih Prasetyo Suara.Com
Kamis, 24 April 2025 | 00:43 WIB
Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran [Instagram Pascal Struijk]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pascal sendiri saat wawancara dengan media Belanda, Voetbalzone.nl pada 2022 tegas mengatakan bahwa dirinya lebih memilih untuk membela tim Orange.

"Saya pasti akan memilih Belanda dan bukan Belgia, meskipun saya tidak masuk dalam pilihan akhir. Omong-omong, saya tidak akan berubah pikiran lagi. Itu tidak adil bagi tim nasional Belanda, tapi juga tidak adil bagi Belgia," ucap Struijk.

Dijelaskan oleh Struijk saat pertama kali datang tawaran dari Belgia, ia hanya berpikir apa yang bisa dilakukannya. Kesempatan itu datang saat usianya masih sangat muda.

"Sekarang saya telah membuat pilihan yang jelas dan saya belum lagi berbicara dengan pihak Belgia sejak kontak pertama," kata bek Leeds United itu.

Sayangnya kemudian Pascal Struijk tidak dipilih oleh pelatih Louis van Gaal saat Piala Dunia 2022. Dikatakan oleh Struijk bahwa ia belum pernah berbicara dengan eks pelatih Manchester United itu.

"Saya juga belum pernah berbicaara dengan van Gaal sebelumnya. Saya hanya berbicara dengan manajer tim, Fernando Arrabal. Ia memberi tahu saya dan berbicara kepada saya untuk menanyakan beberapa hal," kata Struijk.

"Mereka tidak mengatakan posisi apa yang mereka pikirkan untuk saya. Saya pikir mereka hanya memutuskan di mana saya paling cocok lewat video," sambungnya.

Ayah Pascal Struijk Ungkap Pelatih Timnas Sudah Menghubungi Sang Anak [Tangkap layar X]
Ayah Pascal Struijk Ungkap Pelatih Timnas Sudah Menghubungi Sang Anak [Tangkap layar X]

Cerita Ayah Pasca Struijk

Pascal Struijk sejak kecil sudah jatuh cinta dengan sepak bola. Bersama sang kakak, Kasper keduanya sudah bermain bola dari usia dini.

Baca Juga: Dulu Timnas Indonesia Gak Punya Mimpi ke Piala Dunia, Erick Thohir: Siapa yang Salah?

Sang ayah, Francis mengaku bahwa Kasper dan Pascal sama-sama berkarier di sepak bola, meski di awal-awal, Pascal Struijk tak dilirik oleh pemandu bakat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI