Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengakui Indra Sjafri masih punya jabatan penting meski sudah dipecat dari kursi pelatih kepala Timnas Indonesia U-20. Ternyata, lelaki asal Sumatera Barat itu masih menjadi bagian dari tim Teknik PSSI.
Ini menjawab mengapa dalam beberapa waktu ke belakang, Indra Sjafri sering terlihat mendampingi Pelatih Timnas Indonesia U-23 Gerald Vanenburg menyaksikan pertandingan-pertandingan di Liga 1.
Erick Thohir mengatakan posisi Indra Sjafri di bagian teknik PSSI belum diganti. Meski jabatannya sebagai pelatih kepala sudah dicabut menyusul kegagalan Timnas Indonesia U-20 lolos ke Piala Dunia U-20 2025.
"Ya memang 'kan Coach Indra waktu saya masuk dia masih merangkap bagian dari technical yang ada di komite PSSI. Masih ada," kata Erick Thohir di Menara Danareksa, Jakarta, Selasa (29/4/2025).
Sekadar informasi tambahan, Indra Sjafri memang pernah menduduki jabatan direktur teknik PSSI. Namun, saat ditunjuk buat menukangi Timnas Indonesia U-20, ia menyebut sudah tak lagi mengisi jabatan tersebut.
Namun, beberapa waktu ke belakang, mantan pelatih Bali United itu muncul lagi dengan jabatan lain. Erick mengatakan Indra Sjafri sudah ada sejak ia menjadi ketua umum PSSI.
![Pelatih Timnas Indonesia U-23, Gerald Vanenburg (kiri) bertemu dengan Indra Sjafri (kedua dari kanan), eks pelatih yang dipecat PSSI setelah gagal membawa Timnas Indonesia melangkah jauh di Piala Asia U-20 2025. [Dok. IG geraldvanenburgofficial]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/04/18/81040-gerald-vanenburg-dan-indra-sjafri.jpg)
"Masih (menjabat di departemen teknik). Waktu saya masuk memang sudah ada juga sebagai komite itu," sambung lelaki yang juga menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut.
Lebih lanjut, Erick mengaku ada kans Indra Sjafri diberhentikan jabatannya pada Juni mendatang. Alias saat Kongres Tahunan karena akan dibahas mengenai komite-komite yang ada di PSSI.
"Kecuali nanti di dalam bulan Juni ini ada perubahan daripada struktur komite, komite-komite, Komite Disiplin, Etik, dan lain-lain," tegas Erick Thohir.
Baca Juga: Timnas Indonesia Terancam Cuma Diperkuat Satu Pemain Keturunan di Piala AFF U-23 2025
"Semua kita lagi review juga sekarang. Makanya nanti bulan Juni ini mungkin akan banyak perubahan," pungkas mantan petinggi Inter Milan tersebut.