Pamit dari KAS Eupen, 3 Klub Ini Berpotensi Jadi Pelabuhan Baru Shayne Pattynama

Irwan Febri Suara.Com
Jum'at, 09 Mei 2025 | 12:29 WIB
Pamit dari KAS Eupen, 3 Klub Ini Berpotensi Jadi Pelabuhan Baru Shayne Pattynama
Shayne Pattynama resmi bertahan dengan klub Belgia, meski sempat mengatakan terbuka untuk cabut. (Instagram/@s.pattynama)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Persib Bandung (Indonesia)

Persib Bandung resmi juarai BRI Liga 1 2024/2025. (ligaindonesiabaru.com)
Persib Bandung resmi juarai BRI Liga 1 2024/2025. (ligaindonesiabaru.com)

Pilihan lain yang juga menarik untuk Shayne adalah memulai petualangan baru di tanah air dengan bergabung bersama salah satu klub terbesar di Indonesia, Persib Bandung.

Klub berjuluk Maung Bandung tersebut baru saja meraih gelar juara BRI Liga 1 musim 2024/2025 dan akan menjadi wakil Indonesia di ajang kompetisi antarklub Asia musim depan.

Dengan status sebagai klub besar dan dukungan fanatik dari Bobotoh, Persib dapat menjadi panggung strategis bagi Shayne untuk tampil lebih dominan di kawasan Asia.

Selain itu, memperkuat klub lokal juga bisa semakin mempererat ikatan Shayne dengan sepak bola Indonesia, yang tentu saja berdampak positif terhadap perannya di tim nasional.

Sebagai pemain lokal, Shayne juga tidak akan mengisi slot pemain asing, membuat proses perekrutan lebih mudah.

3. Bali United (Indonesia)

Skuad Bali United FC. (ligaindonesiabaru.com)
Skuad Bali United FC. (ligaindonesiabaru.com)

Selain Persib, opsi lain dari Liga 1 yang patut dipertimbangkan adalah Bali United. Klub asal Pulau Dewata ini dikenal sebagai salah satu tim dengan manajemen profesional, kekuatan finansial yang stabil, serta fasilitas latihan yang mumpuni.

Tidak hanya itu, lokasi klub yang berada di Bali menjadi daya tarik tersendiri bagi pemain berdarah Eropa seperti Shayne, yang bisa merasakan suasana tropis sambil tetap bermain di level kompetitif.

Baca Juga: Kaki Marselino Ferdinan Bikin Pelatih Inggris Terkesima

Rumor yang beredar juga menyebutkan bahwa Bali United tertarik untuk merekrut Shayne Pattynama. Statusnya sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) tentu menjadi nilai plus tersendiri karena tidak memengaruhi kuota pemain asing.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI