Jadwal Liga Belanda Akhir Pekan Ini: Thom Haye, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Main

Jum'at, 16 Mei 2025 | 14:03 WIB
Jadwal Liga Belanda Akhir Pekan Ini: Thom Haye, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Main
Kabar Abroad: Statistik Mees Hilgers Usai FC Twente Hancurkan Sparta Rotterdam. [Dok. IG FC Twente]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pekan ke-34 Liga Belanda atau Eredivisie musim ini akan menjadi momen krusial yang sangat dinantikan oleh para pecinta sepak bola, khususnya penggemar PSV Eindhoven dan Ajax Amsterdam. Kemungkinan Thom Haye, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan main

Seluruh pertandingan dijadwalkan berlangsung secara serentak pada Minggu, 18 Mei 2025, pukul 19.30 WIB.

Pertandingan penutup musim ini akan menjadi penentu siapa yang akan meraih gelar juara Eredivisie musim ini.

Almere Degradasi, Thom Haye Pilih Persija atau Persib Bandung? [Dok. IG Thom Haye]
Almere Degradasi, Thom Haye Pilih Persija atau Persib Bandung? [Dok. IG Thom Haye]

PSV Eindhoven Berburu Gelar Liga Belanda ke-26

PSV Eindhoven saat ini berada di posisi teratas klasemen dan memiliki peluang besar untuk menutup musim dengan gelar juara ke-26 mereka.

Tim asuhan pelatih Peter Bosz akan menjalani laga tandang melawan Sparta Rotterdam di Stadion Sparta.

Kemenangan akan menjadi syarat utama bagi PSV untuk mengamankan gelar tanpa harus melihat hasil pertandingan lain.

Namun, jika mereka hanya mampu meraih hasil imbang atau bahkan kalah, peluang juara masih terbuka dengan catatan Ajax gagal meraih kemenangan di laga terakhir mereka.

Skema ini memberi tekanan tersendiri bagi PSV karena nasib mereka bisa saja tergantung pada hasil tim rival.

Baca Juga: Tak Hanya Gacor! 3 Alasan yang Bisa Buat Egy Maulana Vikri Dipanggil Timnas Indonesia

Akun Liga Europa pamer skill Mees Hilgers. (Instagram/@meeshilgerss)
Akun Liga Europa pamer skill Mees Hilgers. Ajax Amsterdam tidak kehilangan harapan dalam perburuan gelar Liga Belanda ke-37. Mereka akan menjamu FC Twente di Stadion Johan Cruijff Arena dan wajib meraih kemenangan. Kesempatan untuk menjadi kampiun hanya terbuka jika Ajax menang dan di saat yang sama PSV terpeleset dengan kekalahan dari Sparta Rotterdam.
(Instagram/@meeshilgerss)

Ajax Amsterdam Masih Menjaga Asa Juara Eredivisie

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI