Thom Haye Batal, Persija Jakarta Alihkan Buruan ke Dua Pemain Keturunan Lain

Selasa, 01 Juli 2025 | 11:38 WIB
Thom Haye Batal, Persija Jakarta Alihkan Buruan ke Dua Pemain Keturunan Lain
Persija Jakarta disebut sudah melupakan Thom Haye buat didatangkan sehingga mengalihkan perburuan amunisi anyar ke pemain keturunan lainnya. (Instagram/@eredivisieindonesia)

Suara.com - Persija Jakarta disebut sudah melupakan Thom Haye buat didatangkan sehingga mengalihkan perburuan amunisi anyar ke pemain keturunan lainnya.

Ada dua pemain naturalisasi yang kabarnya sedang didekati oleh Macan Kemayoran, kemungkinan besar yaitu Jordi Amat dan Rafael Struick.

Meski tidak menyebutkan namanya secara detail, Ketua Jakmania Diky Soemarno mengatakan manajemen Persija sedang bernegosiasi dengan diaspora berposisi bek dan depan.

Jordi Amat adalah seorang bek yang kini sedang tidak memiliki klub usai kontraknya habis bersama Johor Darul Ta'zim. Sementara Struick berposisi penyang juga didepak Brisbane Roar.

Jika apa yang disampaika Diky benar adanya, itu berarti Thom Haye benar tidak akan merapat ke Persija, karena posisinya adalah gelandang.

"Posisinya belakang sama depan juga, ada dua pemain yang lagi dibicarakan, itu yang diinformasikan ke saya," kata Diky Soemarno dilansir dari kanal YouTube Bung Binder.

Diky berharap manajemen Persija sukses mendapatkan dua pemain keturunan tersebut, yang dapat menambah kuat tim.

"Insyaallah semoga beneran ada pemain diaspora," jelasnya.

Mauricio Souza Ngebet Ingin Thom Haye dan Jordi Amat

Baca Juga: Persebaya Ukur Kebugaran Fisik, Persiapan Menuju Kompetisi Makin Matang?

Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza jujur dengan perasaannya yang menginginkan Thom Haye dan Jordi Amat bergabung dengan skuad asuhannya saat ini.

Persija sampai dengan sekarang masih adem dalam berburu pemain jelang bergulirnya Liga 1 2025/2026.

Duo pemain Timnas Indonesia, Thom Haye dan Jordi Amat menjadi salah satu yang dikaitkan bakal bergabung dengan tim kesayangan Jakmania itu.

Mauricio Souza mengaku girang jika Macan Kemayoran sukses mendapatkan Thom Haye dan Jordi Amat, karena mereka memiliki kemampuan yang sangat baik.

Juru formasi asal Brasil itu percaya Thom Haye dan Jordi Amat bisa membuat tim kesayangan Jakmania itu meningkat kemampuannya.

"Saya tidak punya otoritas perihal transfer itu," kata Mauricio Souza kepada awak media beberapa waktu lalu.

Saat ini Thom Haye tidak memiliki klub usai memutuskan pergi meninggalkan Almere City, kompetisi Belanda. Begitu juga dengan Jordi Amat di mana masa baktinya dengan Johor Darul Ta'zim (JDT) di Malaysia selesai.

Mauricio Souza mengaku sama sekali tidak tahu mengenai rumor Jordi dan Thom Haye. Akan tetapi, jika benar, ia senang karena Persija bakal tambah kuat.

"Manajemen mungkin bisa berbicara mengenai rumor itu," ucap mantan juru formasi Madura United tersebut.

"Tapi, saya berharap mereka (Thom Haye dan Jordi Amat) bisa datang dan bergabung dengan kita," sambung Mauricio Souza.

Lebih dari itu, Mauricio Souza menyebut Thom Haye dan Jordi Amat adalah tipe pemain kesukaannya.

Terlebih lagi keduanya adalah pemain andalan Timnas Indonesia saat masih ditukangi Shin Tae-yong atau kini bersama Patrick Kluivert.

Pasti, mereka adalah pemain yang bagus," katanya menambahkan lagi.

"Kalau mereka benar datang, pasti kita akan lebih kuat lagi di musim ini," pungkas Mauricio Souza.

Sampai dengan saat ini Persija memang adem di bursa transfer jelang bergulirnya Liga 1 2025/2026 karena baru mengenalkan satu pemain baru.

Padahal, target dari manajemen Persija adalah juara, tapi tidak agresif dalam berburu pemain di bursa transfer awal musim ini.

Macan Kemayoran juga belum mengumumkan siapa yang akan bergabung dengan tim kesayangan Jakmania itu.

Jika lama bergabung, tentu akan merugikan tim sehingga persiapan yang dilakukan tidak bisa maksimal.

Hadirnya Jordi Amat dan Rafael Struick pastinya akan menambah kekuatan Persija, terlebih mereka adalah langganan Timnas Indonesia.

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI