Pihak Genoa tidak ingin terjebak dalam kesepakatan yang dinilai kurang ekonomis, terlebih dengan tekanan persaingan di Serie A yang makin ketat.
Nasib Jay Idzes di Bursa Transfer Musim Panas Masih Abu-Abu
Keputusan Genoa untuk menunda pembelian Jay Idzes membuat situasi sang pemain di pasar transfer musim ini menjadi tidak menentu.
Padahal sebelumnya, laporan menyebutkan bahwa Idzes nyaris berseragam Genoa setelah kedua belah pihak menyepakati syarat personal.
Namun, lagi-lagi persoalan utama datang dari permintaan harga oleh Venezia FC yang belum bisa dijangkau oleh Genoa.
Hal ini membuka kemungkinan bahwa Jay Idzes harus bertahan lebih lama di klubnya, setidaknya sampai ada klub lain yang siap memenuhi permintaan harga Jay Idzes tersebut.