Kronologi Lengkap Kartu Merah Calvin Verdonk: Dari Harapan Jadi Petaka Lille

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 10 November 2025 | 10:25 WIB
Kronologi Lengkap Kartu Merah Calvin Verdonk: Dari Harapan Jadi Petaka Lille
Calvin Verdonk hanya butuh delapan menit di lapangan untuk mendapat kartu merah saat Lille kalah 0-2 dari Strasbourg. [@LOSC_EN]
Baca 10 detik
  • Calvin Verdonk hanya bermain delapan menit sebelum diusir wasit.
  • Bek kiri Lille itu diganjar kartu merah langsung usai menjegal Martial Godo.
  • Lille kalah 0-2 dari Strasbourg dan Verdonk dipastikan absen pada pekan ke-13 Ligue 1.

Tanpa keraguan, wasit Francois Letexier langsung mengangkat kartu merah ke arah Verdonk.

Ekspresi sang pemain menunjukkan ketidakpercayaan sekaligus kekecewaan. Ia mencoba memprotes, namun keputusan sudah final.

Padahal, Verdonk melakukan jegalan sambil berdiri, bukan sliding tackle.

Selain itu, peluang Strasbourg untuk mencetak gol dari situasi tersebut masih relatif kecil karena beberapa pemain Lille sudah berada di area penalti.

Namun Letexier diyakini menganggap kaki Verdonk terlalu tinggi dan pelanggaran tersebut dilakukan secara sengaja.

Delapan Menit yang Tidak Diimpikan

Secara statistik, Verdonk sebenarnya tampil cukup efisien dalam waktu yang sangat singkat: 75 persen akurasi operan, satu peluang tercipta, dan satu eksekusi tendangan sudut.

Tetapi kartu merah itu membuat kontribusinya justru menjadi kerugian besar.

Pertandingan berakhir 2-0 untuk Strasbourg, dan Lille tidak mampu memberikan perlawanan berarti setelah kehilangan satu pemain.

Baca Juga: Wajah Memar, Gawang Selamat: Aksi Gila Jay Idzes Bikin Media Italia Takjub

Kartu merah tersebut membuat Verdonk dipastikan absen pada pekan ke-13 Ligue 1 saat Lille menjamu Paris FC.

Musim ini, ia telah mencatatkan 13 penampilan, dua assist, dan tiga kartu kuning, bersaing dengan Perraud untuk posisi bek kiri.

Lille kini tertahan di peringkat kelima klasemen sementara dengan 20 poin.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI