-
Ezra Walian memilih fokus membela Persik Kediri di tengah isu transfer ke Persija Jakarta.
-
Penampilan Ezra sangat impresif dengan torehan lima gol dan tujuh assist musim ini.
-
Direktur Persija Mohamad Prapanca membantah adanya pembicaraan resmi terkait perekrutan Ezra Walian sekarang.
Suara.com - Isu kepindahan Ezra Walian ke Persija Jakarta belakangan menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta sepak bola nasional. Penyerang Persik Kediri itu memilih bersikap tenang menanggapi rumor itu.
Ezra menegaskan untuk saat ini dirinya fokus membawa Persik Kediri terus meraih hasil maksimal di kompetisi Super League 2025/2026.
Adapun belakangan ini Persija dikabarkan tertarik merekrut pemain berusia 27 tahun tersebut mengingat performa yang tengah bagus.
Penampilan Ezra Walian bersama Persik Kediri memang tengah berada di grafik menanjak. Pada laga tunda pekan kedelapan, ia turut berperan penting saat Persik mengalahkan Persis Solo dengan skor 2-1.
Dalam pertandingan tersebut, Ezra menyelesaikan satu gol melalui eksekusi penalti pada menit ke-20.
Gol itu menjadi koleksi kelima Ezra Walian bersama Persik di musim ini.
Tak hanya tajam sebagai pencetak gol, pemain yang juga menjabat sebagai kapten tim tersebut telah mengemas tujuh assist, menegaskan sebagai motor serangan Macan Putih.
Ezra pun mengaku menikmati kontribusinya untuk Persik Kediri dan menegaskan fokus tim menjadi hal utama saat ini.
“Saya senang dan bangga bisa membantu tim Persik Kediri meraih kemenangan,” kata Ezra Walian.
Baca Juga: Persija Jakarta Terancam Pincang Lawan Persib Akibat Akumulasi Kartu Kuning Alan Cardoso
"Ini saat yang lebih penting adalah kami harus fokus untuk pertandingan ke depan dan menjaga konsistensi permainan untuk dapat kembali meraih hasil positif," tambahnya.
Di sisi lain, manajemen Persija Jakarta juga memberikan klarifikasi terkait rumor yang berkembang.
Direktur Persija, Mohamad Prapanca, memastikan bahwa hingga saat ini belum ada pembahasan resmi terkait musim Ezra Walian.
“Belum sampai ke saya tuh, belum sampai ke saya, jadi mudah-mudahan nanti, mungkin minggu depan sudah kita (manajemen) tahu lah targetnya siapa saja,” ujar Mohamad Prapanca.