Pecahkan Rekor di Italia, Mikel Arteta: Inter Milan Tim yang Sangat Bagus

Irwan Febri Suara.Com
Rabu, 21 Januari 2026 | 10:56 WIB
Pecahkan Rekor di Italia, Mikel Arteta: Inter Milan Tim yang Sangat Bagus
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. [Instagram Mikel Arteta]
Baca 10 detik
  • Arsenal mengalahkan Inter Milan 3-1 di Giuseppe Meazza pada 20 Januari 2026, menjadi kemenangan perdana di Italia sejak 2008.
  • Mikel Arteta menyoroti efektivitas bola mati sebagai kunci kemenangan melawan tim berkualitas tinggi Inter Milan tersebut.
  • Kemenangan ini menjaga rekor sempurna Arsenal dalam tujuh laga Liga Champions sekaligus memimpin Liga Inggris.

Suara.com - Pelatih Arsenal Mikel Arteta memberikan apresiasi kepada Inter Milan setelah timnya meraih kemenangan 3-1 pada laga Liga Champions di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (20/1/2026) malam waktu setempat.

Arteta juga menyoroti kembali peran penting situasi bola mati yang menjadi salah satu kunci keberhasilan timnya di laga tersebut.

Arsenal membuka keunggulan lebih dulu melalui Gabriel Jesus pada awal pertandingan. Inter kemudian mampu menyamakan skor lewat tembakan keras Petar Sucic dari luar kotak penalti delapan menit berselang.

Menjelang turun minum, Arsenal kembali memimpin setelah Gabriel Jesus mencetak gol lewat situasi sepak pojok. Kemenangan The Gunners dipastikan Viktor Gyokeres yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit-menit akhir.

Hasil ini menjadi kemenangan pertama Arsenal di tanah Italia pada ajang Liga Champions sejak 2008, sekaligus memperpanjang catatan sempurna mereka di kompetisi Eropa musim ini.

Arteta menilai kemenangan tersebut terasa spesial karena Inter dinilainya sebagai tim dengan kualitas tinggi dan gaya bermain yang sulit dihadapi.

“Inter adalah tim yang sangat bagus dengan pergerakan luar biasa dan sangat sulit untuk bertahan dari serangan mereka. Mereka tahu bagaimana menyerang ruang. Di beberapa momen kami benar-benar berada di bawah tekanan, jadi hasil ini terasa semakin istimewa,” ujar Arteta kepada Sky Sport Italia.

Pada pertandingan tersebut, Arsenal kembali menunjukkan efektivitas mereka dalam memanfaatkan bola mati. Dari skema sepak pojok, Leandro Trossard mengarahkan bola kembali ke depan gawang yang kemudian diselesaikan Gabriel Jesus dari jarak dekat.

Arteta menegaskan situasi bola mati menjadi salah satu aspek yang terus diasah timnya di tengah keterbatasan waktu latihan.

Baca Juga: Liga Champions: Dalih Pelatih Inter Milan usai Dibantai Arsenal

“Kami memanfaatkan waktu latihan yang terbatas untuk memberi kami keunggulan dalam pertandingan, dan itu termasuk situasi bola mati. Kami memiliki banyak pemain yang kuat dalam kondisi seperti ini, dan kami berusaha memaksimalkan karakteristik tersebut,” katanya.

Selain tampil dominan di Eropa, Arsenal juga menunjukkan konsistensi di kompetisi domestik. Mereka kini unggul tujuh poin di puncak klasemen Liga Inggris dan menjadi satu-satunya tim yang selalu menang dalam tujuh pertandingan Liga Champions musim ini.

Ketika ditanya apakah timnya kini memiliki keyakinan lebih besar dibandingkan musim-musim sebelumnya, Arteta berharap hal tersebut benar adanya.

“Saya berharap begitu, bahwa kami mampu mencapai target yang kami tetapkan. Memang masih terlalu dini, tetapi ini adalah tim yang penuh ambisi dan rasa lapar. Kami akan terus melakukan yang terbaik,” pungkas Arteta.

(Antara)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI