Tiba di Pemakaman, BCL Terus-terusan Menangisi Ashraf Sinclair

Selasa, 18 Februari 2020 | 16:38 WIB
Tiba di Pemakaman, BCL Terus-terusan Menangisi Ashraf Sinclair
Bunga Citra Lestari menangis saat prosesi pemakaman Ashraf Sinclair di kompleks pemakaman San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, Selasa (18/2). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Suara.com - Jenazah suami Bunga Citra Lestari (BCL), Ashraf Sinclair tiba di komplek pemakaman San Diego Hills sekira pukul 15.55 WIB. BCL dan keluarga pun mengiringi kedatangannya.

Selain kerabat, artis Reza Rahadian menjadi salah satu yang ikut menggotong keranda almarhum dari mobil jenazah menuju liang lahat.

Sementara, BCL dan anaknya, Noah, menyusul di belakang. Mata pelantun 'Sunny' itu tampak sembab. Ia mengenakan pakaian serba putih dengan kain putih menutupi rambutnya.

Bunga Citra Lestari kemudian memeluk keluarga yang melayat dan kembali menangis. Air mata tampak tak berhenti mengalir setiap orang menyampaikan duka citanya.

Diberitakan sebelumnya, Ashraf Sinclair mengembuskan napas terakhir di usia 40 tahun usai mengalami serangan jantung. Ia dimakamkan di kompleks Al Maajid, San Diego Hills, Karawang.

Selain Reza Rahadian, tampak juga Olla Ramlan, Intan Ayu dan Afgansyah Reza menemani BCL di pemakaman.

Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan resmi dari perwakilan keluarga ihwal kronologis meninggalnya Ashraf Sinclair. Manajer BCL, Doddy, minta agar awak media bersabar.  

Baca Juga: Ashraf Sinclair Meninggal Dunia, Ini Kenangan Manisnya Bersama Noah

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI