Lagu Kulepas dengan Ikhlas sudah beredar, dapat didengarkan, dan official music videonya bisa dilihat di channel Youtube 3D Entertainment. Saksikan video klip lagu tersebut di sini.
Ketenaran Lesti Kejora
Ketenaran Lesti Kejora dimulai keetika menjadi kontestan Dangdut Academy (D'Academy) Indosiar. Ia lolos sebagai pemenang dalam kompetisi bernyanyi tersebut.
Waktu itu, Lesti Kejora masih berusia 15 tahun. Menjadi pemenang bukan berarti perjalanan kariernya mulus.
Lesti Kejora masih harus berjuang untuk meniti karir di Industri Musik Tanah Air. Perjuangannya membuahkan penghargaan dalam ajang Anugerah Musik Indonesia sebagai artis solo wanita Dangdut terbaik pada 2017.
Nah, itulah sedikit profil singkat Lesti Kejora dan lirik lagu Kulepas dengan Ikhlas.
Kontributor : Mutaya Saroh