Sule Akui Pacari Nathalie Holscher, Berharap Bisa Jadi Istrinya

Selasa, 29 September 2020 | 17:25 WIB
Sule Akui Pacari Nathalie Holscher, Berharap Bisa Jadi Istrinya
Nathalie Holscher bersama Sule. [Instagram]

Suara.com - Komedian Sule akhirnya buka suara soal hubungannya dengan Natalie Holscher. Blak-blakan, Sule mengaku hubungan keduanya mengarah ke pernikahan.

"Kalau dia tuh menganggap gue sebagai sahabat, teman. Kalau sekarang mungkin sudah hubungan, ya mungkin nanti jadi istri," ujar Sule menjawab pertanyaan Andre Taulany. dalam YouTube Tema Indonesia, dikutip Selasa (29/9/2020).

Ditanyai hal apa yang membuat Sule jatuh hati, ia pun serius menjawab. Bahwa sikap bijak Natalie Holscher membuatnya kagum.

"Terus dia ada kata-kata begini yang membuat aku langsung jatuh cinta sama dia. 'Secerdas-cerdasnya, sepintar-pintarnya perempuan tetap ada di pundak laki-laki. Perempuan ada di bawah laki-laki dan aku akan nurut sama laki-laki, apabila ada laki-laki serius, aku akan lebih serius'," Sule membeberkan.

Sule dan Nathalie Holscher. [Instagram]
Sule dan Nathalie Holscher. [Instagram]

Selain ucapan Nathalie Holscher yang sangat menyentuhnya, sifat-sifat Nathalie yang bertanggungjawab membuat rasa cinta Sule terus tumbuh seiring bergantinya hari. Menurutnya, Nathalie adalah orang yang memiliki komitmen.

"Dia pekerja keras, orangnya bertanggung jawab, konsisten, kalau sesuatu yang dia ucapkan, A ya sudah A, B ya B, komitmennya kuat. Itulah yang bikin gua sayang banget sama dia," ungkap Sule.

"Terus gue kagum sama dia karena dia pekerja keras dan bapaknya divorce kan. Dia dan adik-adiknya nggak diurus, dia bertanggungjawab sama adik-adiknya," ujarnya.

Mendengar jawaban Sule, Andre Taulany kembali bertanya. Kali ini dari sisi seorang Nathalie Holscher kenapa bisa patuh terhadap bimbingan dan nasehat Sule.

"Karena dia kasih tahunya tuh pelan-pelan, tidak memaksakan, ngomongnya juga baik-baik," kata Natalie Holscher yang sekarang mualaf.

Baca Juga: Gara-gara Nathalie Holscher, Sule Jadi Makin Rajin Ibadah

Dalam YouTube tersebut, Sule juga mengungkap kedekatan awalnya dengan Nathalie Holscher. Semua berawal dari kolaborasi YouTube tiga bulan lalu.

Namun, keduanya sudah kenal sejak 2012. Kala itu, Sule masih beristri dan keduanya terlibat projek film bareng.

"Kenal 2012 pernah syuting film bareng terus beberapa bulan lalu colabs, nggak tahu (itu modus) haha," ungkap Natalie Holscher.

"Waktu itu gue syuting sama dia masih ada bini. Usman 77 (film) biasa. orang waktu itu dia masih 18 tahun terus hilang. Tiga bulan lalu baru kontekan lagi. Dia yang ngajakin (colabs) duluan," ujar Sule.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI