"Setelah itu, Dia dadah (pamit) dan saya menangis," imbuh Adjie Notonegoro.
Keajaiban lain yang dirasakan Adjie Notonegoro adalah saat ia bertemu pastor. Tanpa menceritakan mimpinya itu, sang pastor telah mengetahuinya saat memegang tangan Adjie.
"Wow kamu sudah bertemu dua kali dan telah diberkati," kata Adjie Notonegoro menyampaikan ucapan pastor.
Ia pun tak langsung disuruh pindah agama. Melainkan memberikan kebebasan untuk memilih keyakinan.
Iman Adjie Notonegoro makin mantap saat Tuhan seolah berbisik di hatinya, "Kamu harus bicara ke anak-anak kamu. Bayangin itu tantangan yang luar biasa untuk saya," ujarnya.

Adjie Notonegoro memutuskan untuk mengatakan hal itu pada anak-anaknya. Terlepas mereka izinkan atau tidak, ia akan tetap pindah keyakinan.
"Walaupun anak-anak saya marah atau meninggalkan saya, saya tidak akan mundur satu langkah pun untuk meninggalkanmu Tuhan," tegas Adjie Notonegoro.
Tanpa diduga, dua anaknya memberikan restu. "Give me five pa' tos . Its ok, no problem. Sama aja," kata anak Adjie Notonegoro kepada dirinya.
Baca Juga: Ikut Jejak Sang Ayah, Anak-anak Adjie Notonegoro Juga Pindah Agama