Biodata dan Profil Raffi Ahmad, Artis yang Dijuluki Sultan Andara

Dany Garjito Suara.Com
Senin, 19 Oktober 2020 | 17:13 WIB
Biodata dan Profil Raffi Ahmad, Artis yang Dijuluki Sultan Andara
Artis Raffi Ahmad berpose saat berkunjung di kantor Redaksi Suara.com, Jakarta, Rabu (27/3). [Suara.com/Muhaimin A Untung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain di sinetron dan FTV, Raffi Ahmad juga mencoba kemampuannya untuk berakting di layar lebar. "Me vs High Heels" tahun 2005 merupakan film pertama yang dibintanginya. Raffi Ahmad yang dinilai masih baru di kancah seni peran waktu itu hanya mendapatkan peran kecil dalam film tersebut.

Kemudian peran sebagai tokoh utama akhirnya didapatkan Raffi di film "Love Is Cinta" tahun 2007. Bahkan kemampuan Raffi Ahmad dalam berakting dihadiahi penghargaan "Aktor Terfavorit" di Indonesia Kids' Choice Award tahun 2009.

Raffi Ahmad juga terpilih sebagai salah satu personil grup vokal Bukan Bintang Biasa (BBB) di bawah bimbingan Melly Goeslaw. Grup yang dibentuk pada tahun 2006 ini mempertemukan Raffi dengan keempat artis remaja lainnya, yaitu Dimas Beck, Laudya Cynthia Bella, Chelsea Olivia dan Ayushita.

Kemudian Raffi juga mencoba peruntungannya di dunia MC. Dirinya mulai menjadi presenter pada tahun 2008. Lalu perjalanan karir Raffi Ahmad semakin menanjak hingga sekarang ini. 

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI