Pada tahun 2011, Once keluar dari Dewa 19 dan grup tersebut memutuskan untuk vakum. Once sendiri terus mengembangkan kariernya sebagai penyanyi solo, dan meluncurkan sebuah album berjudul Once.
Gaya khas Once adalah rambut lurusnya yang gondrong. Warna suaranya sangat berbeda dari Ari Lasso, tapi sama kuatnya. Gaya Once di panggung tentu saja tak kalah memukau dari vokalis Dewa 19 lainnya.
3. Ahmad Dhani

Ahmad Dhani adalah salah satu dari empat orang yang menjadi awal pembentukan Dewa 19. Ia membentuk band yang awalnya bernama Booster ini pada tahun 1986, bersama Erwin Prasetya, Wawan Juniarso dan Andra Junaidi.
Nama band kemudian diganti jadi Dewa, akronim dari nama mereka. Ahmad Dhani berperan sebagai vokalis sekaligus keyboardist. Meski beberapa kali mengalami pergantian personel, suami Mulan Jameela tersebut tetap mempertahankan posisinya di grup.
Selama berkarier dengan Dewa 19, Ahmad Dhani dikenal karena gayanya yang nyentrik. Ayah lima anak itu pernah tampil gondrong hingga kini khas dengan jenggotnya. Namun tidak bisa dipungkiri jika gayanya di panggung sangat karismatik.
4. Virzha
![Virzha [Suara.com/Revi C Rantung]](https://media.matamata.com/thumbs/2019/10/05/79773-virzha-suaracomrevi-c-rantung/745x489-img-79773-virzha-suaracomrevi-c-rantung.jpg)
Selain Ari Lasso dan Once Mekel, Dewa 19 juga menawarkan Virzha sebagai vokalis mereka. Pemilik nama Di Muhammad Devirzha itu adalah juara ketiga Indonesian Idol musim kedelapan pada tahun 2014.
Virzha digaet Ahmad Dhani jadi vokalis baru Mahadewa menggantikan posisi Judika. Mahadewa adalah grup band yang dibentuk Dhani pada 2011 dengan beberapa personel Dewa 19.
Baca Juga: 10 Momen Ariel NOAH Karaokean Bareng Ahmad Dhani, Teringat Pacar Lama
Dalam acara bincang-bincang bersama Gofar Hilman pada 2021, Virzha mengatakan bahwa Dewa 19 saat ini tidak memiliki vokalis tetap. Namun Dewa 19 akan mengajaknya, Ari Lasso atau Once jika naik panggung.