![Olla Ramlan dan Aufar Hutapea [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/24/14701-olla-ramlan-dan-aufar-hutapea.jpg)
Olla Ramlan menggugat cerai Aufar Hutapea pada 23 Maret 2022. Gugatan didaftarkan lewat sistem e-court Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Belum diketahui hingga saat ini alasan Olla Ramlan menceraikan Aufar Hutapea. Mereka enggan membagikan cerita tentang itu ke publik.
Oleh pengadilan, gugatan cerai Olla Ramlan terhadap Aufar Hutapea dikabulkan pada 6 Juni 2022.
6. Dewi Perssik dan Angga Wijaya
![Dewi Perssik dan Angga Wijaya [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/09/64760-dewi-perssik-dan-angga-wijaya.jpg)
Angga Wijaya mengajukan permohonan talak cerai dari Dewi Perssik ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 20 Juni 2022.
Dalam berkas yang terdaftar, Angga Wijaya menyebut faktor perbedaan prinsip sebagai alasan ingin pisah dari Dewi Perssik.
Permohonan talak Angga Wijaya terhadap Dewi Perssik dikabulkan Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 1 Agustus 2022. Namun pembacaan ikrar talak baru dilakukan pada 29 Agustus 2022.
7. Sule dan Nathalie Holscher
![Sule dan Nathalie Holscher. [Instagram/ferdinan_sule]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/10/41055-sule-dan-nathalie-holscher.jpg)
Nathalie Holscher menggugat cerai Sule pada 3 Juli 2022. Gugatan didaftarkan melalui sistem e-court Pengadilan Agama Cikarang.
Oleh pengadilan, gugatan Nathalie Holscher terhadap Sule dikabulkan pada 10 Agustus 2022. Ia juga memenangkan hak asuh atas Adzam Ardiansyah Sutisna.