Di kolom komentar, ada yang menilai akun tersebut sudah kelewatan membocorkan chat orang lain tanpa izin. Tindakan semacam ini bisa masuk ranah hukum.
"Ini bisa dipindanakan ngga sih? Soalnya kan nyebar isi chat pribadi, dan ini orang nggak ada urusan apa pun dengan Fuji," komentar netizen.
"Pasti bisa. Apalagi yang nyebarin bukan orang yang bersangkutan. Mudah-mudahan sama Fuji dan keluarga ditindak lanjutin. Heran banget ya Allah padahal Fuji nggak ada nyenggol dia. Ngapain juga lah dia yang jadi kepanasan," kata yang lain.
"Bisa donk, siap-siap dilaporin," seru yang lain.
Sampai saat ini Fuji belum buka suara terkait hal itu. Tapi adik Fadly Faisal itu diketahui sedang berada di Polres Metro Jakarta Barat untuk mengurus kasus terakhirnya dengan mantan manajer soal dugaan penggelapan uang.