Ammar Zoni Sudah 3 Kali Terjerat Narkoba, Netizen Dukung Perceraiannya dengan Irish Bella

Rabu, 13 Desember 2023 | 17:19 WIB
Ammar Zoni Sudah 3 Kali Terjerat Narkoba, Netizen Dukung Perceraiannya dengan Irish Bella
Kemesraan Irish Bella dan Ammar Zoni (instagram/@_irishbella_)

Suara.com - Aktor Ammar Zoni kembali terjerat kasus narkoba untuk yang ketiga kalinya. Namun, polisi belum membeberkan kronologi maupun barang buktinya ke publik.

Penangkapan Ammar Zoni diumumkan langsung oleh Kasatres Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Indrawienny Panjiyoga.

BACA JUGA: Ammar Zoni Ditangkap Sendirian, Polisi Temukan 4 Paket Sabu dan 1 Paket Ganja

Kemesraan Irish Bella dan Ammar Zoni (instagram/@_irishbella_)
Kemesraan Irish Bella dan Ammar Zoni (instagram/@_irishbella_)

"Iya benar, Ammar Zoni," kata Panji kepada wartawan pada Rabu (13/12/2023).

Kabar penangkapan ini mengejutkan publik. Terlebih saat ini Ammar Zoni sedang dalam proses perceraian dengan Irish Bella.

BACA JUGA: Kembali Ditangkap Polisi, Video Pengakuan Ammar Zoni Soal Narkotika Kembali Viral

Meski terkejut, tapi banyak warganet yang mendukung keputusan Irish Bella menggugat cerai Ammar Zoni.

Dukungan tersebut ditemukan dalam unggahan akun gosip @lambe_turah.

"Lah? Teh Irish memilih jalan yang benar," kata @suci***.

"Seketika mengucap Alhamdulillah Irish cerain dia. Emang pantes," ucap @vie***.

"Gak kapok yah? Emang Irish keputusannya tepat sekali," ujar @aaa***.

Ini memang ketiga kalinya Ammar Zoni ditangkap karena narkoba. Pertama kali pada tahun 2017 dan kedua pada 8 Maret 2023 lalu.

Aktor 30 tahun ini sempat dipenjara selama tujuh bulan dan baru bebas pada Oktober 2023 lalu.

Namun tak berapa lama setelah dibebaskan, pada 6 November 2023 Irish Bella menggugat cerai Ammar Zoni di Pengadilan Agama Depok.

Irish Bella berasalan bahwa rumah tangganya dengan Ammar Zoni sudah tidak harmonis lagi. Dalam gugatannya, ia juga meminta hak asuh kedua anaknya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI