Perjalanan Karier Fiersa Besari, Kini Putuskan Rehat Manggung sampai Waktu Tak Ditentukan

Yazir Farouk Suara.Com
Senin, 16 September 2024 | 18:00 WIB
Perjalanan Karier Fiersa Besari, Kini Putuskan Rehat Manggung sampai Waktu Tak Ditentukan
Fiersa Besari. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

4. Rehat Pertama

Perjalanan Karier Fiersa Besari
Perjalanan Karier Fiersa Besari

November 2019, Fiersa Besari mengumumkan akan sejenak undur diri dari dunia hiburan terhitung pada awal 2020. Fiersa mengaku berubah dari menyukai keramaian menjadi mencintai ketenangan.

Oleh sebab itu, Fiersa Besari memutuskan berhenti dari rutinitas sebagai penyanyi untuk menelusuri alam. Fiersa baru kembali menyapa penonton secara langsung di atas panggung pada 25 April 2022 setelah pandemi mereda.

5. Konten Atap Negeri

Perjalanan Karier Fiersa Besari
Perjalanan Karier Fiersa Besari

Kecintaan Fiersa Besari terhadap alam diwujudkan melalui konten berjudul "Atap Negeri". Sejak disiarkan pertama kalinya pada 2 Februari 2020 melalui channel YouTube Fiersa Besari, video "Atap Negeri" telah berjumlah 110.

Selama empat tahun mendaki gunung-gunung di Indonesia, Fiersa Besari menjadi lekat dengan imejnya sebagai pendaki. Hal itu juga menjadi salah satu alasan Fiersa kini memutuskan untuk rehat kembali.

6. Rehat Lagi yang Kedua Kali

Perjalanan Karier Fiersa Besari
Perjalanan Karier Fiersa Besari

Fiersa Besari mengungkap beberapa alasannya rehat dari manggung alias profesinya sebagai penyanyi. Yang pertama, Fiersa blak-blakan capek.

Karena tinggal di Bandung, Jawa Barat, Fiersa Besari harus berangkat pagi-pagi buta dan pulang larut malam meski hanya tampil satu jam. Rutinitas itu lama-kelamaan membuatnya capek sekaligus bosan.

Status Fiersa Besari sebagai suami dan ayah membuatnya kian mantap mundur dari panggung musik. Ia percaya, posisinya sebagai penyanyi dapat tergantikan, sehingga lebih memilih perannya sebagai suami dan ayah.

Fiersa Besari pun merasa penikmat musik mulai bosan dengan karya-karyanya, begitu pun ia dengan rutinitas sebagai penyanyi. Hal itu diketahui Fiersa ketika tidak diundang dalam sebuah festival musik bergengsi di Indonesia.

Ketika bertemu fans pun, Fiersa Besari lebih banyak ditanya soal pendakiannya ketimbang karya-karyanya di dunia musik. Oleh sebab itu, Fiersa mengambil langkah 'egois' yang mengorbankan rekan-rekan band-nya untuk mundur dari dunia musik sementara waktu.

Baca Juga: Setelah Punya Anak, Fiersa Besari Dihantui Rasa Bersalah Setiap Manggung

Itu dia perjalanan karier Fiersa Besari yang putuskan mundur sejenak dari panggung musik. Bagaimana pendapatmu?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI