Culture Shock Pevita Pearce Ikut Suami Tinggal di Malaysia: Sering Masuk Angin!

Senin, 17 Maret 2025 | 03:40 WIB
Culture Shock Pevita Pearce Ikut Suami Tinggal di Malaysia: Sering Masuk Angin!
Pevita Pearce dan Mirzan Meer. (Instagram/pevpearce)

Suara.com - Pevita Pearce blak-blakan mengaku alami culture shock saat tinggal di Malaysia. Diketahui, aktris 32 tahun tersebut kini lebih banyak menetap di Negeri Jiran sejak menikah dengan suaminya, Mirzan Meer.

Bukan karena bahasa ataupun makanan, ternyata kebiasaan sehari-hari orang Malaysia yang membuat Pevita Pearce kaget. 

Cukup remeh, aktris berparas cantik tersebut mengalami culture shock terhadap kebiasaan warga Malaysia yang menggunakan pendingin ruangan alias air conditioner (AC) dan kipas angin secara bersamaan. 

"Di Malaysia itu.. Ini hal kecil sih, tapi menurut aku cukup beda sama di Indonesia ya. Di Malaysia itu banyak tempat yang dia sudah pakai banyak AC, tapi pakai kipas angin juga," kata Pevita Pearce saat berbincang dengan Habib Jafar dalam video yang diunggah lambegosiip, Sabtu (15/3/2025).

"Kalau di Indonesia, aku melihatnya, berdasarkan pengalaman pribadi, tempatnya itu antara pakai AC atau pakai kipas. Iya enggak sih?" ucapnya menyambung. 

Bukan karena cuaca yang panas, Pevita Pearce menyebut penggunaan AC dan kipas angin bersamaan sudah menjadi kebiasaan di Malaysia.

"Kayaknya memang kebiasaannya, culture-nya di sana, kayak gitu," ujar Pevita Pearce. 

Kebiasaan tersebut juga dibawa Mirzan Meer ke rumahnya. Suami Pevita Pearce tersebut bahkan harus tidur menggunakan AC dan kipas angin yang menyala.

Sang aktris terang-terangan memgaku belum terbiasa dengan kebiasaan tidur suaminya tersebut. Pevita Pearce bahkan sering masuk angin karena kedinginan saat tidur.

Baca Juga: Simpel dan Elegan, 4 OOTD Monokrom ala Pevita Pearce yang Wajib Kamu Coba!

"Nah jadi di rumah, kalau misalkan malam, tidur, kadang tuh suamiku tidur tuh harus pakai AC dan pakai kipas," ungkapnya.

"Sedangkan aku kalau pakai kipas angin tuh, masuk angin!" imbuh Pevita Pearce seraya menahan tawa.

Pevita Pearce di Kuningan, Jakarta Selatan pada Rabu (12/3/2025). [Suara.com/Rena Pangesti]
Pevita Pearce di Kuningan, Jakarta Selatan pada Rabu (12/3/2025). [Suara.com/Rena Pangesti]

Diduga curhat Pevita Pearce ini kepada Habib Jafar merupakan salah satu tantangannya dalam berumah tangga.

Sebagaimana diketahui, Pevita Pearce dinikahi Mirzan Meer yang merupakan pengusaha asal Malaysia pada 20 Oktober 2024 lalu.

Pernikahan keduanya sempat mengejutkan publik karena dinilai cukup tiba-tiba. 

Meski jarang membagikan momen bersama, namun bintang film Tenggelamnya Kapal Van der Wijck tersebut dan Mirzan Meer ternyata sudah berpacaran sejak 2022 lalu. 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI