"Jadi di pertengahan diskusi kemarin, beliau mengulangi lagi saat debat dengan candaan, 'jadi ya gimana menurut lu Rayen Pono eh Porno, eh' gitu," imbuh Rayen.
Rayen yang semula sudah memaafkan Ahmad Dhani kembali terpancing hingga keluarga besar penyanyi tersebut ikut geram.
"Jadi kalau beliau bilang urusan chat sudah kelar ya memang sudah kelar. Ini sekarang keluargaku jadi marah besar karena bercandaan di debat diskusi itu secara verbal," katanya.
Pelantun "Aku Pasti Kembali" ini menegaskan bahwa marga yang dimiliki setiap orang itu menyangkut kehormatan dan harga diri.
"Marga itu untuk orang Timur, itu menyangkut kehormatan, nama baik keluarga, tradisi, bahkan ancestor nenek moyang bagi siapapun yang memiliki marga," ujarnya.
"Jadi walaupun sekeluarga saya orang kampung di sana, tapi mereka juga layak dihormati," katanya menandaskan.
Status Ahmad Dhani sebagai anggota DPR turut membuat Rayen Pono kecewa berat. Namun hal tersebut tidak menyurutkannya untuk mengambil langkah tegas.
"Jadi aku berpikir untuk hal ini aku memilih untuk memberla keluargku dan akan melakukan langkah hukum," ucapnya.
Kontributor : Rizka Utami
Baca Juga: Rayen Pono Mau Laporkan Ahmad Dhani Perkara Pelesetkan Nama Jadi Porno