Sinopsis, Daftar Pemain, dan Jadwal Tayang Film Mission Impossible: The Final Reckoning

Sumarni Suara.Com
Minggu, 27 April 2025 | 07:16 WIB
Sinopsis, Daftar Pemain, dan Jadwal Tayang Film Mission Impossible: The Final Reckoning
Mission: Impossible - The Final Reckoning (IMDb)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tom Cruise akan kembali bermain dengan perannya sebagai Ethan Hunt dalam film Mission: Impossible - The Final Reckoning.

Film ke-delapan dalam franchise aksi ini akan menjadi sekuel langsung dari film sebelumnya yang berjudul Mission: Impossible - Dead Reckoning yang rilis pada 2023.

Pada awalnya, film yang akan segera tayang pada Mei mendatang ini berjudul Mission: Impossible - Dead Reckoning Part 2. Akan tetapi setelah mempertimbangkan beberapa hal, judul film tersebut akhirnya diganti dengan judul yang digunakan saat ini.

Film ini disutradarai oleh Christopher McQuarrie, yang ikut menulis naskah bersama Erik Jendresen. Sementara Cruise dan McQuarrie bertindak sebagai produser film.

Sinopsis

Mission: Impossible - The Final Reckoning (IMDb)
Mission: Impossible - The Final Reckoning (IMDb)

Pada film sebelumnya, Dead Reckoning, Ethan bersama timnya memiliki misi untuk memburu dua kunci berteknologi tinggi yang menjadi satu-satunya cara untuk mengendalikan sistem AI jahat yang dikenal sebagai Entity.

Setiap organisasi dan negara di Bumi bersaing untuk dapat mengendalikan Entity. Hal tersebut mendorong Ethan untuk berkerja keras dalam upaya menghancurkan AI tersebut untuk mencegahnya jatuh ke tangan siapa pun.

Dalam perjuangannya mendapatkan dua kunci Entity itu, Ethan bertemu dengan Grace, seorang pencuri berbakat yang ditugaskan untuk mencuri kunci tersebut.

Sementara itu Gabriel, seorang pria yang memiliki masa lalu dengan Ethan, juga sedang mencari kunci tersebut.

Baca Juga: Jogja Film Pitch and Fund 2024 Digelar, Terpilih 4 Film Karya Sineas Lokal yang Menggugah Sanubari

Melanjutkan misi Ethan bersama timnya, maka sinopsis film Mission: Impossible - The Final Reckoning alur ceritanya kurang lebih masih sama, yakni meneruskan misi untuk menghancurkan musuh lama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI