Sosok dan potret Aura Cinta belakangan ramai disorot setelah kontennya yang mengkritik kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi viral.
Aura Cinta kemudian muncul di konten YouTube Dedi Mulyadi untuk memberikan keterangan tentang kritiknya itu.
Sayang, gadis remaja yang kabarnya baru lulus SMA itu justru banjir hujatan dari netizen. Aura Cinta dinilai sombong. Apalagi mengaku miskin tapi malah bergaya hidup mewah termasuk ingin tetap ada acara wisuda di sekolah.
Usut punya usut Aura Cinta yang vokal itu ternyata bukan remaja biasa. Sebab Aura Cinta rupanya seorang artis dan selebgram. Bahkan Aura Cinta telah beberapa kali muncul sebagai figuran di beberapa sinetron laris.
Nah, berikut deretan potret Aura Cinta yang sedang ramai disorot.
1. Seorang Artis

Tak disangka Aura Cinta yang viral karena berdebat dengan Dedi Mulyadi ternyata adalah seorang artis muda. Bahkan sosoknya pun sudah sering muncul di layar kaca. Ketika melakukan sesi photoshoot gaya Aura Cinta pun sudah seperti model profesional.
2. Selebgram

Selain itu, Aura Cinta rupanya juga seorang selebgram yang cukup populer, lho. Sebab akun Instagram miliknya @iam_auracinta hingga saat ini sudah memiliki lebih dari 25 ribu pengikut. Padahal postingannya yang diunggahnya baru 18 saja.
3. Berparas Manis

Aura Cinta yang diketahui baru lulus dari SMA memiliki paras manis dan cantik. Dengan riasan tipis, Aura Cinta terlihat sangat menawan. Sayangnya karena viralnya kritik darinya serta kemunculannya di konten YouTube Dedi Mulyadi, Aura Cinta justru mendapat banyak hujatan.
4. Dinilai Sombong

Akibat viralnya video tadi, Aura Cinta pun ramai jadi bulan-bulanan netizen. Apalagi, karena Aura Cinta mengaku miskin, tapi malah mengeluhkan kebijakan soal penghapusan wisuda. Hal itu membuat Aura Cinta dinilai sombong karena ingin tampil bergaya meski kondisi ekonomi keluarga tidak cukup baik.
Baca Juga: Sama-sama Eksis di Medsos, Ini Beda Penghasilan YouTube Dedi Mulyadi dan Ridwan Kamil
5. Tampil Polos

Meski banyak yang menghujat tapi ada juga yang memberikan sedikit pembelaan untuk Aura Cinta. Ada yang memuji kemampuan public speaking Aura Cinta yang bagus. Hanya saja penempatannya yang dianggap kurang pas. Selain itu, penampilan Aura Cinta dalam potret ini juga terlihat begitu polos. Penampilan polos Aura Cinta ini pun bikin salfok.