Polisi Bedah Materi "Mens Rea", Jadwal Pemeriksaan Pandji Pragiwaksono Menunggu Keterangan Ahli

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:22 WIB
Polisi Bedah Materi "Mens Rea", Jadwal Pemeriksaan Pandji Pragiwaksono Menunggu Keterangan Ahli
Pandji Pragiwaksono ditemui di Wijaya, Jakarta Selatan pada Kamis, 13 November 2025 [Suara.com/Rena Pangesti]
Baca 10 detik
  • Polda Metro Jaya sedang memproses kasus dugaan pencemaran nama baik komika Pandji Pragiwaksono terkait materi pertunjukannya.
  • Penyidik fokus melengkapi keterangan saksi dan ahli sebelum menjadwalkan pemanggilan Pandji sebagai terlapor.
  • Pandji dilaporkan oleh OKP NU dan Muhammadiyah mengenai materi video yang menyinggung kebijakan konsesi tambang ormas.

Suara.com - Kasus dugaan pencemaran nama baik yang menjerat komika Pandji Pragiwaksono terus bergulir di Polda Metro Jaya. 

Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) memastikan telah menyusun rencana pemanggilan terhadap terlapor, namun saat ini fokus utama masih pada pendalaman keterangan saksi dan ahli.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Iman Imanuddin, menegaskan bahwa proses hukum berjalan sesuai prosedur. 

Pihaknya tidak ingin terburu-buru memanggil pendiri Standupindo tersebut sebelum konstruksi hukum dari para ahli rampung.

"Sudah dijadwalkan. Kami lengkapi dulu pemeriksaan saksi yang lainnya dan dengan yang ahli. Baru nanti kami jadwalkan terhadap terlapor," kata Iman saat ditemui di Polda Metro Jaya, Selasa, 20 Januari 2026.

Pandji Pragiwaksono (Instagram/pandji.pragiwaksono)
Pandji Pragiwaksono (Instagram/pandji.pragiwaksono)

Saat didesak awak media apakah pemeriksaan terhadap komika 46 tahun itu akan dilakukan pekan depan, Iman hanya merespons dengan tawa ringan, mengisyaratkan bahwa penyidik masih membutuhkan waktu untuk membedah materi kasus secara komprehensif.

Penyidik diketahui tengah membedah isi video pertunjukan spesial Mens Rea yang menjadi pokok permasalahan. 

Iman menyebut pelibatan ahli sangat krusial untuk menafsirkan materi stand-up comedy tersebut agar tidak terjadi kesalahpahaman dalam penegakan hukum.

"Iya dong, (bedah video) sama ahli. Nanti setelah para ahli dan saksi yang terkait dengan hal tersebut baru kita lakukan klarifikasi. Kan harus diklarifikasi apa yang disampaikan itu maksudnya seperti apa," jelas perwira menengah kepolisian tersebut.

Baca Juga: Belajar Hukum Lewat Komedi: Mengapa Mens Rea Lebih Kena dibanding Seminar?

Terkait sorotan mengenai barang bukti flashdisk dari pelapor, yang diduga berisi bajakan konten Netflix, polisi menyatakan akan tetap berpegang pada hukum acara pidana. 

"Ya itu nanti kita lihat hasil penyidikan seperti apa. Kita akan menjaga dari mulai proses pelaporan kemudian pemeriksaan, formil kita penuhi sesuai dengan ketentuan perundang-undangan," tandasnya.

Sebagai latar belakang, Pandji Pragiwaksono dilaporkan oleh gabungan organisasi pemuda Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah. 

Laporan ini dipicu oleh materi dalam Mens Rea yang menyinggung kebijakan konsesi tambang untuk ormas keagamaan. 

Pandji dinilai telah menyebarkan fitnah dan narasi bohong dengan mengaitkan pemberian izin tambang tersebut sebagai imbalan atas keterlibatan politik praktis ormas dalam Pemilu.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI