Suara.com - Hubungan mantan pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty diduga kembali memanas.
Ahmad Dhani mendadak mengunggah video Maia pada hari ini, Kamis, 29 Januari 2026 di Instagram pribadinya.
Itu adalah video lawas Maia yang diambil dari kanal YouTube Maia Al El Dul TV pada 24 Maret 2025 saat Denada menjadi bintang tamu.
Saat itu, istri Irwan Mussry tersebut mengenang kebaikan ibunda Denada yakni mendiang penyanyi Emilia Contessa semasa hidup.
Maia Estianty bilang Emilia Contessa pernah membantunya membayar kontrakan rumah saat dia masih menjadi istri Ahmad Dhani.
"Mbak Emil itu pernah suatu saat itu ngebayarin aku sama mantan suami dulu, bayarin kontrak rumah pondok indah," kata Maia Estianty di video lama yang diposting Ahmad Dhani.
Dijelaskan oleh ibu Al Ghazali tersebut, itu adalah rumah di Pondok Indah yang sekarang ditempati oleh anak-anaknya.
"Aku masih sangat ingat beliau itu mau mengeluarkan uangnya untuk ngebayarin kontrakan," kenang Maia Estianty.
Baca Juga: Kakak Maia Estianty Bantah Keluarganya Acuhkan Ahmad Dhani: Tapi Kalau Sama Istrinya...
"Itu rumahnya anak-anak yang sekarang ditinggali itu. Pertama kali pindah ke sana yang bayarin kontrakannya adalah tante Emilia Contessa," tuturnya.
Pernyataan Maia soal dibayari kontrakan oleh Emilia Contessa itu kemudian dibantah keras oleh Ahmad Dhani.
Suami Mulan Jameela itu terang-terangan menyebutnya fitnah dan konten cari muka.
"Ini sudah bukan INSINUASI lagi seperti biasa, ini FITNAH," tulis Ahmad Dhani blak-blakan di caption Instagram.
"Mbak Emilia Contessa tidak pernah bayarin saya kontrakan. Ini konten cari muka seperti biasa," tegasnya.