2. Penumpukan Cairan
Ini merupakan penyebab kantung mata yang paling umum. Di sekitar mata terdapat cairan yang menempati ruang antarsel.
Cairan ini bisa berkumpul pada bagian bawah kelopak mata akibat faktor tertentu, misalnya melemahnya kelopak mata seiring usia.
3. Reaksi Alergi
Reaksi alergi sangat bervariasi. Pada beberapa orang, kondisi ini dapat menyebabkan mata bengkak dan berair.
Bukan tidak mungkin, cairan di sekitar mata juga menumpuk pada bagian bawah kelopak mata Anda sehingga membuatnya tampak gelap.