Suara.com - Selama ini orang menilai menangis adalah tindakan cengeng. Orang menangis biasanya karena merasa sedih atau justru terharu bahagia. Tapi pernahkah Anda mengetahui manfaat lain dari menangis?
Air mata selama ini dianggap sebagai pelampiasan emosi. Tapi, menurut Sharon Martin, seorang psikoterapis, menangis menyimpan sederet manfaat bagi tubuh, salah satunya membersihkan diri dari emosi negatif dan mengalirkan emosi positif dalam tubuh.
Berikut manfaat lain dari menangis:
1. Membuang racun
Air mata tak hanya membersihkan emosi negatif tapi juga racun dalam tubuh. Tangisan yang dikeluarkan saat emosi dapat meluluhkan zat kimia dalam tubuh yang memicu peningkatan hormon stres.
2. Mematikan bakteri.
Air mata mengandung cairan lysozyme yang biasa ditemukan dalam air susu ibu (ASI), air liur, lendir hidung dan air mani yang bisa membunuh bakteri dalam waktu 5-10 menit.
3. Mempertajam penglihatan.
Air mata dibuat oleh kelenjar lacrimal yang dapat membersihkan penglihatan dengan cara melumasi bola dan kelopak mata. Cara kerja ini dapat membuat mata menjadi lembab dan terhindar dari debu dan kekeringan.
4. Memperbaiki mood.
Menangis seringkali membuat diri menjadi lebih lega dan mood yang buruk berganti dengan mood yang poisitif. Inilah sebabnya saat memiliki banyak masalah, menangis merupakan obat mujarab yang membuat diri lebih positif usai menangis.
5. Media berkomunikasi.
Saat menangis orang tentu akan iba dan ingin tahu apa yang terjadi pada diri kita. Lalu muncullah percakapan yang membuat orang memberi respon atas apa yang kita alami. Inilah sebabnya menangis menjadi media berkomunikasi yang tepat untuk meluapkan perasaan tertentu. (Medical Daily)
Menangislah Dan Rasakan Manfaatnya
Selasa, 26 Mei 2015 | 10:28 WIB

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Cinta Laura di Cannes Film Festival 2025: Jadi Representasi Perempuan Indonesia di Panggung Dunia!
19 Mei 2025 | 14:02 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 19:46 WIB
Lifestyle | 19:36 WIB
Lifestyle | 19:31 WIB
Lifestyle | 18:47 WIB
Lifestyle | 18:20 WIB
Lifestyle | 17:56 WIB
Lifestyle | 17:53 WIB
Lifestyle | 17:47 WIB
Lifestyle | 17:38 WIB
Lifestyle | 17:17 WIB