Suara.com - Payudara kendur sering dialami para ibu menyusui (busui). Ini pulalah yang menjadi ketakutan banyak kaum perempuan saat memutuskan menyusui dalam waktu yang lama.
Namun ternyata anggapan ini hanyalah mitos. Pakar ASI dr Utami Roesli, SpA mengatakan bahwa yang mengubah bentuk payudara adalah kehamilan, bukan menyusui.
"Sejak hamil ada kok perempuan yang air susunya sudah netes. Jadi memang penyebabnya karena kehamilan, ibaratnya kalau balon sudah ditiup lalu dikempesin ya akan menciut, kan?" ujarnya pada Pekan ASI Sedunia 2016 di Jakarta, belum lama ini.
Selain kehamilan, proses penuaan seiring bertambahnya umur juga dapat menyebabkan otot-otot di sekitar payudara tak lagi kencang sehingga membuat payudara terlihat kendur.
"Kalau nggak mau payudara turun, ya jangan hamil, jangan tua. Jadi, jangan salahkan menyusui," pungkasnya.