Kisah Youtuber Hobi Berdandan Gothic, Kerap Disangka Pengguna Narkoba

Kecintaannya pada gaya gothic juga membuatnya dianggap depresi dan suka kekerasan.
Chelsea Clarke juga kerap diikuti karyawan saat belanja di toko. Selain itu, dirinya juga pernah dihentikan dan diinterogasi polisi.
Ditambah, Chelsea Clarke mendapati bahwa jumlah wanita kulit hitam yang tertarik pada gaya gothic cenderung sedikit. Chelsea baru bertemu orang-orang yang memiliki hobi sama dengannya di usia 20-an.

Lewat Youtube, Chelsea Clarke juga membicarakan pengalamannya soal menjadi wanita kulit hitam yang menyukai gaya gothic.
"Aku mendapat banyak kritikan dari orang-orang yang kurang lebih bertanya 'kenapa kau seperti ini'," ujar Chelsea dalam salah satu videonya.
Baca Juga: Dituduh Bermuka Dua, Jerome Polin Minta Maaf: Aku juga Manusia Biasa
Menurut Chelsea, masih banyak yang menganggap bahwa orang kulit hitam tidak boleh bergaya gothic dan hanya boleh menyukai hal-hal tertentu saja.
Untunglah, curhatan Chelsea Clarke itu mendapat respons positif dari banyak orang. Youtuber ini juga mendapat dukungan dari para penggemarnya yang menyukai gaya gothic.
"Tidak ada banyak influencer Youtube yang bergaya gothic," jelas Chelsea Clarke. "Kebanyakan dari mereka juga bukan orang dengan kulit berwarna."
"Untuk dikenal di platform ini sebagai seseorang dengan kulit hitam telah mengirimkan pesan bahwa kami juga bisa bergaya gothic," pungkas Chelsea Clarke.
Baca Juga: Kisah Inspiratif Yeniwa, Buruh Pabrik yang Kini Raup Puluhan Juta Rupiah Berkat Jadi Konten Kreator