Filler Bibir Alami Pakai Botol Yakult, Cewek Ini Kaget Lihat Hasilnya

Selasa, 09 Maret 2021 | 11:03 WIB
Filler Bibir Alami Pakai Botol Yakult, Cewek Ini Kaget Lihat Hasilnya
Filler Bibir Alami Pakai Botol Yakult. (TikTok)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Banyak perempuan ingin memiliki bibir seksi dan bervolume ala Kylie Jenner. Selain melalui operasi, tampilan ini bisa didapat dengan melakukan filler bibir. Namun, tidak bagi perempuan satu ini, yang lebih memilih filler bibir alami untuk membuat bibirnya menjadi lebih tebal.

Yang bikin kaget, filler bibir alami yang dimaksud adalah dengan menggunakan botol Yakult! Aksi ini ia rekam di TikTok dan diunggah diakun @icelemonteea.

Dalam video tersebut ia memperlihatkan bagaimana ia melakukan filler bibir alami tersebut dengan menggunakan botol Yakult. Caranya, ia memasukkan salah satu bibirnya ke bagian botol dan mendiamkan selama beberapa lama.

Ada dua percobaan yang ia lakukan. Pada saat itu, perempuan berhijab ini terlihat dengan mudah mengeluarkan bibirnya dari botol dan mendapat hasil yang diinginkan. Bibirnya tampak sedikit lebih tebal dari sebelumnya.

Filler Bibir Alami Pakai Botol Yakult. (TikTok)
Filler Bibir Alami Pakai Botol Yakult. (TikTok)

Namun pada percobaan kedua, ia terlihat kesulitan mengeluarkan bibirnya dari botol. Hal ini membuat bibir tersebut semakin lama berada di dalam botol, bahkan hingga membuatnya sedikit kesakitan.

"Gak keluar. Gue lagi nyoba yang kaya kemarin itu lho. Cuma demi Allah sakit banget," ujarnya sambil menarik-narik bibirnya yang tersangkut di botol.

Tak disangka setelah berhasil dilepaskan, bibirnya terlihat sangat tebal, hingga membuatnya kesulitan menutup mulut.

"Takut pecah," ujarnya lagi.

Lucunya, ia pun segera memanggil sang bunda untuk melihat penampilannya tersebut.

Baca Juga: Sering Praktik Filler Bibir, Dokter Bedah Plastik Meninggal Akibat Covid-19

"Bunda, sini deh, Nda," ujar si pemilik akun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI