9 Cara Menghilangkan Jerawat dalam Rutinitas Skincare, Kuncinya Jangan Malas

Jum'at, 24 Desember 2021 | 12:55 WIB
9 Cara Menghilangkan Jerawat dalam Rutinitas Skincare, Kuncinya Jangan Malas
Ilustrasi kulit berjerawat (pixabay/Kjerstin_Michaela)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Diperlukan waktu yang tidak sebentar untuk menemukan cara menghilangkan jerawat pada kulit. Setiap orang memiliki jenis kulit berbeda, warna kulit yang unik, gaya hidup, dan riwayat genetik yang membuat cara mengatasi jerawat seseorang belum tentu cocok untuk semua orang lain.

Dilansir dari Teen Vogue, Jumat (24/12/2021) berikut ini saran terbaik dari dokter kecantikan tentang cara mendapatkan kulit yang terbebas dari jerawat dalam rangkaian skincare harian Anda.

Cara Menghilangkan Jerawat pada Wajah

1. Cuci Wajah Setiap Hari

Aturan pertama dan paling penting tak lain adalah selalu ingat untuk mencuci muka setiap hari. Membersihkan dan merawat kulit Anda dua kali sehari adalah cara mencegah jerawat yang terbaik. Mencuci wajah sangat penting untuk mengangkat sel kulit mati dan kotoran yang dapat menyumbat pori-pori sebagai penyebab jerawat.

Ilustrasi cuci muka (shutterstock)
Ilustrasi cuci muka (shutterstock)

2. Gunakan Pembersih Wajah yang Tepat

Agar fungsi pembersih optimal, Anda harus memperhatikan kebutuhan kulit Anda dan memilih bahan pembersih wajah yang sesuai.

Jika kulit Anda cenderung berminyak, pilih produk yang mengandung asam salisilat, benzoil peroksida, atau asam glikolat. Untuk kulit sensitif, carilah pembersih lembut dengan asam laktat atau bahan-bahan yang menghidrasi seperti gliserin, yang tidak mengeringkan seperti yang dibuat untuk jenis yang lebih berminyak.

3. Jangan Eksfoliasi secara Berlebihan

Baca Juga: Manfaat dan Efek Samping Masker Kunyit untuk Wajah, Jangan Dipakai Berlebihan!

Menggosok wajah atau eksfoliasi setiap hari dengan pembersih kasar dan produk pengelupasan dapat lebih berbahaya. Jika terlalu sering, eksfoliasi bisa menyebabkan kemerahan, peradangan, dan iritasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI