2. Ciuman
Berciuman merupakan salah satu contoh paling mudah dari ungkapan physical touch. Tidak hanya bibir, Anda juga bisa mencium bagian pipi, dahi, maupun tangan. Dalam banyak budaya dan sejarah, berciuman memang telah menjadi salah satu cara menunjukkan hormat, salam, maupun kasih sayang.
3. Mengusap Punggung
Ketika pasangan kita tengah menghadapi situasi yang sulit, memberikan usapan di punggung bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk memberinya semangat terlebih ketika bahasa cinta mereka adalah physical touch.
Selain itu, Anda juga dapat menggosok lengan, tangan, atau bagian tubuh lainnya. Selagi melakukan hal tersebut, pastikan untuk mengkomunikasikannya dengan pasangan Anda supaya mereka merasa nyaman.
4. Physical Touch Pada Pasangan Jarak Jauh
DIlihat dari penjelasan dan contoh perlakukannya, physical touch rasanya hanya bisa dilakukan pada pasangan yang kerap bertemu. Namun tentu saja, bahasa cinta ini tetap bisa dilakukan bagi pejuang long distance relationship (LDR).
Caranya, cobalah untuk mengganti sentuhan fisik dengan obrolan melalui video secara intens. Saat Anda melakukannya, pastikan untuk memberikan perhatian penuh pada pasangan Anda. Usahakan untuk pindah ke tempat yang sepi, lakukan kontak mata, dan gunakan bahasa tubuh yang mengundang untuk menunjukkan bahwa Anda secara fisik bersama mereka.