Hati-Hati dengan Pria Berseragam, Pengacara Ini Ungkap 5 Profesi Terburuk untuk Dijadikan Suami

Arendya Nariswari | Amertiya Saraswati
Hati-Hati dengan Pria Berseragam, Pengacara Ini Ungkap 5 Profesi Terburuk untuk Dijadikan Suami
Ilustrasi profesi yang harus dihindari saat mencari suami (Pixabay.com Mitrey)

Apa saja profesi yang harus dihindari saat mencari suami?

Suara.com - Ada banyak alasan yang menyebabkan pasangan suami-istri berakhir memilih cerai. Salah satunya, profesi suami juga dapat menjadi penyebab.

Melansir The Sun, seorang pengacara perceraian baru-baru ini mengungkap 5 profesi yang harus dihindari wanita saat mencari suami.

Lewat unggahannya di TikTok, pengacara dengan akun @jettiegirl28 tersebut membagikan pengalamannya selama bekerja sebagai pengacara perceraian.

"Jika kau menikah dengan seseorang dengan profesi ini, bukan berarti pernikahan kalian pasti gagal," ungkap pengacara tersebut.

Baca Juga: Pengacara Paula Verhoeven Lulusan Mana? Sikapnya saat Dampingi Klien Podcast Jadi Omongan

"Aku hanya menyadari bahwa orang-orang dengan profesi ini biasanya lebih narsisistik dan mengontrol."

"Mereka juga cenderung lebih sulit saat berurusan dengan perceraian," tambahnya.

Pengacara ini lantas mengungkap bahwa profesi yang dimaksud adalah pemadam kebakaran, polisi, militer, dokter bedah, dan pilot.

Alasannya, pengacara ini menyebut bahwa pria dengan pekerjaan tersebut sudah terbiasa dengan otoritas.

Pengacara Ungkap 5 Profesi yang Harus Dihindari saat Mencari Suami (tiktok.com/@jettiegirl28)
Pengacara Ungkap 5 Profesi yang Harus Dihindari saat Mencari Suami (tiktok.com/@jettiegirl28)

"Mereka adalah dewa dalam profesi mereka," tambah akun @jettiegirl28 tersebut.

Baca Juga: Kecelakaan Ungkap Kejahatan Oknum Pengacara: Bawa Senpi Ilegal, Narkoba hingga Obat Keras

"Semua orang mengagumimu, kau punya wewenang, semua memperlakukanmu dengan rasa hormat," ujar pengacara ini melanjutkan.