Suara.com - Trust issue adalah situasi ketika seseorang mengalami rasa sulit percaya pada orang lain. Biasanya ini disebabkan oleh beberapa hal, utamanya adalah pernah mengalami pengkhianatan dan ketidaksetiaan.
Tentu saja, memiliki trust issue atau masalah kepercayaan menjadi hal besar yang memengaruhi hubungan apapun. Ada banyak tanda seseorang mengalami trust issue.
Misalnya mereka jadi sulit percaya apa yang dikatakan orang lain, merasa curiga terhadap apa yang diinginkan orang lain dari mereka dan mempertanyakan niat dan motivasi orang lain terhadap mereka.

Tentu saja, trust issue membuat mereka akhirnya jadi merasa sulit untuk mengembangkan hubungan yang intim dan dekat dengan orang lain. Untuk mengetahui lebih dalam tentang hal tersebut, simak penjelasannya dari Very Well Mind.
Mengapa Masalah Kepercayaan Berbahaya Bagi Hubungan?
Kepercayaan memiliki sejumlah manfaat yang penting bagi kesehatan hubungan Anda serta kesejahteraan emosional Anda sendiri.
Kepercayaan memungkinkan Anda untuk menjadi rentan, menjadi diri sendiri, merasa aman, fokus pada hal positif, meningkatkan kedekatan dan keintiman serta meminimalkan konflik.
Selain itu, kepercayaan penting dalam hubungan karena memberikan Anda kesempatan untuk bersantai, menjadi diri sendiri, dan bergantung pada orang lain. Ini memberi Anda keselamatan dan keamanan yang Anda butuhkan untuk kenyamanan, kepastian, bantuan, dan kasih sayang.
Ada sejumlah perilaku berbeda yang mungkin menunjukkan bahwa Anda atau pasangan memiliki trust issue. Beberapa di antaranya adalah:
Baca Juga: Nyesek, Wanita Ini Curhat Alami Trust Issue, Ulah Suami Bikin Tepuk Jidat
1. Selalu berasumsi yang terburuk